Jakarta - Persija Jakarta meraih Rp 5,1 juta dari lelang jersey dan sepatu Riko Simanjuntak untuk program 'Lelang Satu Hati Lawan Corona'. Hasil lelang itu kemudian digunakan membantu melawan pandemi Covid-19 di Indonesia
Pemain sayap Riko Simanjuntak menjadi yang pertama dari program lelang tersebut. Program lelang secara online melalui akun Instagram resmi klub, @persijajkt ternyata diminati penggemar tim berjuluk Macan Kemayoran itu.
Riko pun menyambut gembira dengan banyaknya partisipan di lelang barangnya. Dia juga berharap kegiatan seperti ini bermanfaat untuk melawan virus corona.
Sekecil apa pun perjuangan kita di saat seperti ini, hal tersebut tentu sangat berarti
"Puji syukur cukup banyak yang berpartisipasi pada lelang jersey dan sepatu saya," kata Riko Simanjuntak seperti dikutip laman klub.
"Semoga hasil dari lelang bisa bermanfaat untuk melawan virus corona. Sekecil apa pun perjuangan kita di saat seperti ini, hal tersebut tentu sangat berarti," ujar dia.
Lelang jersey dan sepatu Riko memang berakhir dramatis. Sang pemenang lelang Aji Giriantoro mengajukan penawaran tertinggi di detik-detik akhir sebelum lelang ditutup. Pemilik akun Instagram @ajigiriantoro mengalahkan penawaran vokalis grup musik D'Masiv, Rian Ekky Pradipta yang mengajukan penawaran Rp 5 juta.
Persija Jakarta lelang jersey dan sepatu Riko Simanjuntak untuk program \'Lelang Satu Hati Lawan Corona\'. Hasil lelang digunakan untuk membantu melawan pandemi Covid-19. (Foto: persija.id)Aji menuturkan bila dirinya memang mengidolakan Riko Simanjuntak. Menurut pemain asal Medan itu memiliki keistimewaan kecepatan. Ia berharap lewat partisipasinya di lelang ini dapat membantu melawan pandemi Covid-19.
“Saat bermain, Riko layaknya kereta cepat. Saya kagum dengan kecepatannya," kata Aji.
"Saya berharap lewat partisipasi di lelang ini dapat membantu terdampak corona dan tenaga medis yang membutuhkan," ujarnya.
Persija Rencanakan Lelang Barang Pemain Lain
Setelah melelang perlengkapan tandem Marko Simic ini, Persija juga merencanakan melakukan lelang barang pemain lain. Lelang tetap dilakukan lewat akun Instagram resmi Persija.
Sebelumnya, dalam kampanye 'Satu Hati Lawan Corona', Persija telah menggalang bantuan melalui wadah daring kitabisa.com. Penggalangan ini untuk membantu negara menghadapi virus corona yang terus menyebar di Indonesia.
Bantuan masyarakat melalui Persija dapat disalurkan melalui laman daring kitabisa.com/campaign/persijalawancorona. []