Jakarta - Pendaki pemula yang ingin menaklukkan sejumlah gunung bukan perkara yang mudah. Persiapan yang matang dari segi fisik dan teknis sangat diperlukan.
Jadi, bagi mereka yang belum memiliki pengalaman mengenai hal tersebut, sebaiknya mulai cerdas memilih gunung yang cocok dijadikan lokasi pendakian agar mampu beradaptasi dengan kondisi alam.
Berikut Tagar rangkumkan sejumlah gunung yang cocok dikunjungi bagi pendaki pemula.
1. Gunung Papandayan
Gunung Papandayan Garut. (Foto: Instagram/@agungtravel.id)
Gunung papandayan menjadi salah satu destinasi wisata pendakian favorit khususnya untuk pemula. Terletak di wilayah Garut, Jawa Barat, gunung ini memiliki ketinggian 2.265 mdpl.
Jangan khawatir, untuk menuju titik pendakian cukup mudah dan dan bisa diakses dengan transportasi umum. Jika mendaki ke Gunung Papandayan, para pendaki nantinya akan disajikan dengan keindahan padang Edelweis dan bisa dilihat di antara Pondok Saladah dan Hutan Mati.
Namun, untuk sampai ke perkemahan Pondok Saladah sendiri diperlukan waktu selama 2 sampai 3 jam.
2. Gunung Andong
Gunung Andong Magelang. (Foto: Instagram/@dyahfn18_)
Gunung Andong juga bisa menjadi salah satu pilihan bagi para pendaki pemula. Berlokasi di Magelang, Jawa Tengah, destinasi wisata alam ini memiliki ketinggian 1.726 mdpl.
Estimasi pendakian untuk sampai di puncak Gunung Andong memakan waktu 1,5 sampai 2 jam. Dari wisata alam itu, para pendaki bisa melihat pemandangan Gunung Merapi, Merbabu, Sumbing, Sindoro, Prau,Telomoyo, Ungaran, perbukitan, serta panorama Kota Magelang.
Dengan mendaki gunung tersebut, tentunya menjadi pengalaman menarik dan tak terlupakan.
3. Gunung Batur
Gunung Batur Bali. (Foto: Instagram/@jordaaans_)
Gunung Batur menjadi salah satu lokasi pendakian yang cocok bagi pemula. Destinasi wisata ini memiliki ketinggian mencapai 1.717 mdpl dan mencapai puncak memerlukan waktu 2,5 jam.
Terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali, wisata alam ini menjadi salah satu gunung yang masih aktif di Indonesia.
Meski terbilang cukup pendek, Gunung Batur dikenal sebagai salah satu yang memiliki kaldera terluas. Ketika berada di lokasi tersebut, para pendaki juga akan disuguhkan dengan panorama alam yang menakjubkan, seperti keindahan Danau Batur berlatar belakang Gunung Abang dan Gunung Rinjani.
4. Gunung Nglanggeran
Gunung Nglanggeran Yogyakarta. (Foto: Instagram/@gunungapipurba)
Gunung Nglanggeran hanya memiliki ketinggian 700 mdpl dan terletak di Desa Nglanggeran, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta. Namun, untuk mencapai gunung api tersebut diperlukan waktu 1 hingga 2 jam saja, sehingga tempat ini sangat cocok bagi pendaki pemula.
Destinasi wisata alam ini memiliki dua puncak terpisah, yaitu Barat dan Timur. Biasanya, para pendaki lebih memilih camping di puncak Barat karena aksesnya lebih mudah. Jika ingin menyaksikan keindahan sunrise di Gunung Nglanggeran bisa mencoba bermalam di puncak Timur.
5. Gunung Penanggungan

Gunung Penanggungan yang memiliki ketinggian mencapai 1.653 mdpl sangat cocok bagi pendaki pemula.
Wisata alam tersebut terletak di antara Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Pasuruan serta berjarak kurang lebih 55 kilo meter sebelah selatan Surabaya.
Gunung kecil ini sebenarnya masih satu kluster dengan Gunung Arjuno dan Welirang. Uniknya, para pendaki akan disajikan dengan situs purbakala yang dibangun pada periode Hindu-Buddha dalam sejarah Indonesia. Situs tersebut tersaji mulai dari jalur pendakian awal hingga mendekati puncak. []
Baca juga: