Medan - Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, mendesak pemerintah memaksimalkan fungsi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan tidak lagi mengutak-atik sila Pancasila.
Para mahasiswa menyuarakan itu dalam aksi demo di depan gedung DPRD Sumatra Utara, Jalan Imam Bonjol, Kota Medan pada Senin, 6 Juli 2020.
Ketua PD KAMMI Kabupaten Deli Serdang, Hendra Boang mengatakan, pihaknya menolak RUU Haluan Ideologi Pancasila yang saat ini sedang dalam pembahasan. Pemerintah juga diminta memperkuat BPIP. "Pancasila sudah final. Jangan diutak-atik lagi," kata Hendra.
Baca juga: Rombak Pancasila Sama Saja Bubarkan Bangsa Indonesia
Kemudian, mereka juga meminta agar DPRD Sumut berkoordinasi dengan DPR RI agar membuat undang-undang fokus memperkuat posisi BPIP terhadap pembinaan implementasi Pancasila. "Pancasila adalah ideologi bangsa, jangan ada penafsiran ulang sila-sila dalam Pancasila," terangnya.
Nilai-nilai Pancasila menjadi bagian yang penting dalam pendidikan
Massa aksi diterima Wakil Ketua DPRD Sumut, Salman Alfarisi. Dia berjanji akan menyampaikan aspirasi mahasiswa kepada pimpinannya untuk dijadikan bahan acuan kepada pemerintah provinsi dan pemerintah pusat.
Pancasila dalam Pendidikan
Secara terpisah, Pelaksana Tugas Ketua DPD PDIP Sumut kepada Tagar beberapa waktu lalu menyebut, sudah seharusnya Pancasila diajarkan bukan hanya di tingkat sekolah dasar, bahkan harus diajarkan sejak di pendidikan usia dini dengan metode dan praktik yang sesuai dengan usia peserta didik dan budaya lokal.
Djarot Saiful Hidyat. (Foto: Instagram/@djarotsaifulhidayat)
Menurut anggota DPR RI itu, penataran P4 yang menekankan pada aspek penyederhanaan dan penyeragaman nilai-nilai Pancasila menjadi 36 butir, sebaiknya untuk ditinggalkan karena tidak sesuai lagi dengan tuntutan zaman.
Kata Djarot, yang perlu dikembangkan metode dan cara-cara yang lebih menekankan pada praktik nyata penerapan Pancasila dalam kehidupan berbangsa, bernegara dan bermasyarakat.
"Banyak sekali keteladanan yang perlu diekspose dari anak-anak bangsa di seluruh negeri yang menerapkan nilai-nilai Pancasila di berbagai bidang kehidupan. Menumbuhkan inspirasi di dalam berjuang, berkerja dan berkarya untuk mewujudkan nilai-nilai Pancasila menjadi bagian yang penting dalam pendidikan Pancasila di era sekarang," katanya.[]
Baca juga: PDIP Sumut Usul Pancasila Pelajaran Wajib di Sekolah