Manchester City vs Plymouth Argyle di Putaran 5 FA Cup 2 Maret 2025 Pukul 00.45 WIB Ini Prediksinya

Plymouth bisa menjadi tim pertama dari luar divisi teratas yang menyingkirkan lawan Liga Premier
Ilustrasi - Manchester City vs Plymouth Argyle di Putaran 5 FA Cup 2 Maret 2025 Pukul 00.45 WIB (Foto: khelnow.com)

TAGAR.id – Bersaing untuk mendapatkan tempat di perempat final Piala FA, Manchester City menjamu tim Championship Plymouth Argyle di Stadion Etihad untuk pertandingan putaran kelima pada Sabtu, 1/3/2025, pukul 17.45 waktu setempat bersamaan dengan Minggu, 2/3/2025, pukul 00.45 tengah malam WIB.

Kedua tim bertemu untuk pertama kalinya di kompetisi apa pun sejak Februari 1989 ketika The Citizens meraih kemenangan 2-0 di Divisi Dua lama di Maine Road.

Plymouth bisa menjadi tim pertama dari luar divisi teratas yang menyingkirkan lawan Liga Premier dalam tiga putaran berturut-turut Piala FA sejak Wigan Athletic pada 2017/2018.

Hanya saja lawan mereka berikutnya Manchester City telah memenangkan 18 pertandingan terakhir Piala FA melawan tim-tim dari divisi yang lebih rendah dengan skor agregat 69-9, sejak kalah 1-0 di Wigan pada putaran kelima 2017/2018.

pemain cityPemain Manchester City (Foto: sportskeeda.com)

The Cityzens sedang mengalami salah satu periode terburuk musim ini tetapi mereka masih memiliki peluang untuk mengakhiri musim dengan trofi. FA Cup tampaknya tetap jadi satu-satunya peluang mereka untuk menambah trofi saat ini.

Prediksi susunan pemain (lineup):

Manchester City (4-2-3-1): Ortega (kiper); O’Reilly, Dias, Reis, Rico Lewis; Gündogan, Nico González; Grealish, McAtee, Savinho; Marmoush

Pelatih: Pep Guardiola

Plymouth Argyle (4-2-3-1): Hazard (kiper); Pálsson, Katić, Talovierov, Puchacz; Houghton, Randell; Szucs, Al-Hajj, Bundu; Wright.

Pelatih: Miron Muslic

Riwayat head to head (h2h) antara Manchester City dan Plymouth Argyle dalam 20 pertemuan, yaitu:

  • Manchester City menang: 11
  • Imbang: 4
  • Plymouth Argyle menang: 5

Prediksi skor akhir: Manchester City 3-1 Plymouth Argyle.

Pertandingan di Putaran 5 FA Cup 2/3/2025:

  • Crystal Palace vs Millwall (pukul 19.15 WIB)
  • Preston North End vs Burnley (pukul 19.15 WIB)
  • Bournemouth vs Wolves (pukul 22.00 WIB)
  • Manchester City vs Plymouth Argyle (2/3/2025 pukul 00.45 WIB)

- (bbc.com, sportsmole.co.uk, standard.co.uk, khelnow.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Manchester City Genggam Tiga Poin dari Kandang Tottenham Hotspur di Liga Premier Inggris
City memulai dengan kuat dan unggul terlebih dahulu pada menit ke-12