TAGAR.id – Manchester United masih berharap untuk memenangkan salah satu trofi di Liga Europa untuk mengakhiri musim yang menyedihkan dengan bertandang ke Prancis untuk menghadapi Lyon (Olympique Lyonnais) di Stadion Groupama pada leg 1 perempat final UEFA Europa League pada Kamis, 10/4/2025, pukul 21.00 waktu setempat bersamaan dengan Jumat, 11/4/2025, pukul 02.00 dini hari WIB.
Kedua tim sebelumnya telah bertemu sebanyak empat kali di Liga Champions, terakhir kali terjadi pada tahun 2008 ketika Setan Merah memenangkan kompetisi tersebut, tapi pertandingan ini merupakan pertemuan pertama mereka di UEFA Europa League.
Meskipun dalam empat pertandingan terakhir Lyon tiga gol tercipta, tapi pertandingan terakhir Manchester United lebih ketat dengan lebih dari tiga gol tercipta hanya dalam dua dari tujuh pertandingan terakhir mereka. Maka, sulit membuat prediksi pertandingan hari Kamis (10/4/2025).
Ruben Amorim akan berusaha menyelamatkan musim debutnya di Manchester United pada Kamis (10/4/2025, dengan mengalahkan Lyon.
Lyon memiliki musim domestik yang relatif kuat, dengan berada di posisi ke-5 di Ligue 1, sementara Manchester United tertahan di papan tengah klasemen liga domestik.
Prediksi susunan pemain (lineup):
Lyon: Perri (kiper); Maitland-Niles, Mata, Niakhate, Tagliafico; Tessmann, Matic; Cherki, Tolisso, Almada; Mikautadze
Pelatih: Paulo Fonseca
Manchester United: Onana (kiper); Mazraoui, Maguire, Yoro; Dalot, Ugarte, Casemiro, Dorgu; Fernandes, Garnacho; Zirkzee
Pelatih: Ruben Amorim
Riwayat head to head (h2h) antara Olympique Lyonnais dan Manchester United dalam empat pertemuan, yaitu:
- Olympique Lyonnais menang: 0
- Imbang: 2
- Manchester United menang: 2
Prediksi skor akhir: Lyon 2-1 Manchester United.
Pertandinan di leg 1 babak perempat final UEFA Europa League pada 10/4/2025:
- Bodø / Glimt vs Lazio (pukul 23.45 WIB)
- Olympique Lyonnais vs Manchester United (11/4/2025, pukul 02.00 WIB)
- Ranger vs Athletic Club (11/4/2025, pukul 02.00 WIB)
- Tottenham Hotspur vs Eintracht Frankfurt (11/4/2025, pukul 02.00 WIB)
- (bbc.com, sportsmole.co.uk, sportskeeda.com, standard.co.uk dan sumber lain). []