TAGAR.id, Jakarta - Lemon dikenal dengan efeknya yaitu detoksifikasi karena buah ini merupakan sumber yang kaya vitamin C dan asam sitrat. Terutama jika menambahkan beberapa irisan ke air minum Anda.
Dikarenakan manfaatnya dalam kesehatan, penggunaan lemon sebagai pengobatan alami untuk kondisi kulit seperti flek penuaan dan jerawat semakin populer.
Mengutip informasi dari laman Healthline, lemon tidak hanya menjadi sumber manfaat, tetapi menggunakan lemon di wajah dapat menyebabkan lebih banyak kerusakan pada kulit daripada kebaikan. Maka perlu pertimbangan untuk menggunakan perasan lemon di kulit.
Berikut Tagar rangkumkan beberapa manfaat lemon untuk kecantikan dan kesehatan kulit:
Lemon. (Foto: Pixabay/Couleur)
1. Perawatan Jerawat
Bahan dengan tingkat pH tinggi seperti lemon dapat membantu mengurangi peradangan dan minyak yang menyebabkan adanya pembentukan jerawat.
Selain itu, asam sitrat, sejenis asam alfa hidroksi (AHA) juga dapat membantu memecah sel kulit mati yang menyebabkan jerawat noninflamasi seperti komedo.
2. Efek Antimikroba
Lemon juga memiliki efek antimikroba yang dapat membantu menjinakkan bakteri Propionibacterium acnes yang menyebabkan peradangan jerawat.
Selain itu, lemon juga memiliki efek antijamur yang dapat membantu mengobati ruam Candida serta jamur kulit kepala.
3. Pencerah Kulit
Bahan jeruk seperti lemon juga dapat bekerja dengan baik untuk meringankan flek penuaan atau bekas jerawat.
4. Pengobatan Psoriasis dan Ketombe
Karena dapat menghilangkan sel kulit mati, jus lemon juga dapat mengurangi bercak kulit yang disebabkan psoriasis dan ketombe.
5. Kolagen Meningkat
Beberapa orang mengatakan bahwa buah jeruk adalah metode alami untuk meningkatkan kolagen di wajah. Kolagen sendiri adalah protein yang rusak secara alami seiring bertambahnya usia, yang kemudian dapat menghasilkan garis-garis halus dan kerutan.
Sebagai antioksidan, vitamin C dapat membantu mencegah radikal bebas yang dapat merusak kolagen, menjadikan kulit Anda lebih halus.
Ilustrasi penggunaan Lemon untuk kecantikan kulit. (Foto: Freepik)
Meskipun memiliki beberapa manfaat penting, lemon cenderung memiliki lebih banyak efek samping. Ini menjadikannya pilihan DIY (do it yourself) yang berisiko untuk perawatan kulit di rumah.
Risikonya juga bisa lebih besar jika Anda memiliki kulit sensitif atau wajah terpapar sinar matahari setelah mengoleskan lemon.
Berikut Tagar rangkumkan beberapa efek samping yang ditimbulkan lemon jika digunakan untuk kecantikan dan kesehatan kulit:
1. Iritasi
Iritasi kulit adalah efek samping paling umum dari penggunaan asam buah karena lemon bersifat sangat asam. Efek iritasinya ini berupa kekeringan, kemerahan, dan pengelupasan kulit yang berlebihan. Maka, bagi pemilik kulit sensitif, tidak dianjurkan menggunakan lemon secara topikal karena efeknya bisa lebih buruk lagi.
2. Phytophotodermatitis
Phytophotodermatitis adalah jenis reaksi kulit terhadap buah jeruk, peterseli, seledri, dan wortel. Ketika menggunakan zat jeruk pada kulit, dan kemudian terkena sinar UV, reaksi peradangan dapat terjadi. Hal ini dapat menyebabkan gejala seperti kemerahan, bengkak, dan melepuh.
3. Leukoderma
Leukoderma juga dikenal sebagai vitiligo. Ini terjadi ketika kulit menjadi cerah karena hilangnya melanin, zat yang bertanggung jawab untuk menciptakan warna kulit alami.
Sementara beberapa orang menggunakan lemon pada kulit untuk mencerahkan bintik-bintik gelap.
Namun, justru bintik-bintik leukoderma putih yang besar dan luas dapat berkembang sebagai gantinya.
4. Terbakar Matahari
Buah jeruk yang dioleskan secara topikal juga dapat meningkatkan risiko kulit terbakar sinar matahari. Jadi jangan pernah mengaplikasikan lemon sebelum pergi keluar di bawah sinar matahari langsung.
- Baca juga: Khasiat Lemon untuk Kesehatan Jantung dan Pencernaan
- Baca juga: Pernah Tersentak Saat Tidur? Ini Penjelasannya
Selain itu, jangan menggunakannya selama beberapa hari sebelum aktivitas luar ruangan yang direncanakan. []
(Okky Pratiwi)