Jakarta - Lama tak muncul di layar kaca, aktris dan presenter Five Vi datang membawa kabar terbaru menyusul keputusannya untuk berhijrah dan mengenakan hijab. Perempuan berusia 40 tahun ini mengatakan sempat mundur dari dunia hiburan.
Ditemui wartawan di kawasan Tendean Jakarta Selatan, Five Vi mengatakan selama ini lebih ketat menerima tawaran syuting lantaran tidak ingin bersentuhan dengan lawan jenis. Pemilik nama Fivey Rachmawati itu juga mengaku kembali menerima pekerjaan di dunia hiburan dengan tujuan tertentu.
"Orang tahu imej aku zaman dulu, aku harus menginformasikan diri aku sekarang kalau aku sudah berubah. Aku baru sekarang terima kerjaan. Itupun saran dari papa aku, tujuannya menginspirasi orang," kata dia, dikutip Tagar pada Jumat, 14 Agustus 2020.
Sebelumnya, kata Five Vi, sejumlah tawaran untuk mengisi berbagai acara di dunia hiburan telah ditolaknya. Termasuk tawaran bernyanyi sewaktu ia baru saja memutuskan untuk mengenakan hijab pada Desember 2019 lalu.
Five Vi. (Foto: Instagram/five_vrachmawati)
Bintang film Terowongan Casablanca itu juga menuturkan, sejumlah tawaran syuting telah ia tolak demi menghindari bersentuhan dengan lawan jenis. Keputusan tersebut ia ambil sebagai konsekuensi lantaran ingin menjadi lebih taat dalam beragama.
"Tadinya aku tolak semua kerjaan, itu cobaan orang hijrah. Desember (2019) berhijab teman nawarin manggung, nyanyi. Ya Allah, musik haram, say. Padahal ditanya mau budget berapa. Tapi enggak lah," kata dia.
"Ada tawaran (syuting) stripping aku tolak karena memang aku takut bersentuhan dengan lelaki kan. Kalau adegan suami istri pasti nyentuh atau pegangan tangan atau apa itu enggak boleh kan. Aku udah mantap sih untuk hijrah ini, jadi memang sudah setop lah," kata dia.
Five Vi sendiri sebelumnya dikenal publik sebagai aktris dan presenter di televisi. Naman perempuan kelahiran Mojokerto, 12 September 1979 itu melejit di industri hiburan salah satunya lewat sinetron komedi berjudul Aku Bukan Superstar.
- Baca juga: Nikita Willy Ungkap Alasan Belum Sempurna Berhijab
- Baca juga: Aurel Hermansyah Dibully, Ashanty Konsultasi ke Polisi
Selain di kancah pertelevisian, Five Vi juga sempat tampil dalam sejumlah judul film termasuk Terowongan Casablanca, Cantiknya Cinta, Cintaku Selamanya, Hantu Binal Jembatan Semanggi, 13 Cara Memanggil Setan, Sule Detektif Tokek, dan Drakula Cinta. []