Marshanda Dikira Pindah Agama usai Jalani Tradisi Melukat Bali

Marshanda baru-baru ini jadi sorotan di sosial media. Ia sempat memicu tanda tanya karena melaksakana tradisi melukat khas Bali.
Marshanda Dikira Pindah Agama usai Jalani Tradisi Melukat Bali. (Foto: Tagar/Dok istimewa)

TAGAR.id, Jakarta - Marshanda baru-baru ini jadi sorotan di sosial media. Ia sempat memicu tanda tanya karena melaksakana tradisi melukat khas Bali.

"Pindah agama kah?" ujar netter. "Marshanda melukat untuk membersihkan energi negatif dr dlm dirinya bukan berarti pindah agama," ujar netter. "Yg muslim, jgn dinormalisasi ya yg kaya gini. kaya seakan meminta sesuatu bukan ke Allah, tp lewat perantara lain. sekedar mengingatkan," ujar netter. 

"Hii, all.. Ini namanya melukat ya kakak bisa dilakukan semua agama kok tujuannya untuk membersihkan diri dari yang negatif, dn tdk ada sngkut pautnya mengarah menganut agamanya (hindu) karna kami menerima semua umat yg non hindu untuk melakukan pembersihan diri dgn adat istiadat yang ada dengan tulus iklas, dan Tuhan ( Ida Sang hyang Widhi Wasa) juga tau beliau yang melakukan pembersihan bukan dari leluhur beliau dan beliau selalu mempersilakan meskipun lewat perantara yaitu Pemangku/Pendeta hindu  maaf jika salah semoga kita selalu dilindungi tuhan," seru netter.

Sejauh ini, Marshanda belum buka suara atas rumor pindah agama itu. Namun, ia pernah berikan reaksi bijak ketika dicap murtad.

"Denger gosip katanya Caca murtad, apakah itu bener Kak Caca?" tanya netter. "Pertama-tama, aku pengen tahu definisi murtad menurut kamu itu apa? Terus bagaimana jika aku tipe orang yang percaya Tuhan adalah teman terbaiku nomor satu?" kata Caca.

Eks istri Ben Kasyafani itu selalu merasakan keberadaan Tuhan dalam hidupnya. Bahkan di saat ia berada di titik rendah.

"Aku orang yang percaya bahwa untuk berhubungan sama Allah, sama Tuhan, seharusnya bukan hal yang sulit karena Allah selalu ada buat aku," katanya. "Pokoknya nggak pernah pergi ninggalin aku di situasi apapun di dalam hidupku, meskipun saat aku merasa paling sendirian," imbuhnya.

Ibu satu anak ini juga pernah disorot ketika melepas hijab setelah cerai dari Ben. Ia kemudian mengungkap pendapat soal keputusannya itu. Meski begitu, Caca agaknya memilih tak mengumbar penyebab dirinya lepas hijab.

"Keputusan aku buka jilbab, its not ignore to delete all. Kita nggak tahu, aku pun nggak tahu 20 tahun ke depan pakai jilbab lagi. Itu bagian dari spiritual journey akulah," seru Caca. 

"Kalau ngomongin agama, aku bukan orang yang pas. Ada orang yang lebih pahamlah. Sampai sekarang, aku kurang nyaman dengan orang-orang kayak, Ca loe itu banyak yang hujat Ca. Kita boleh menyukai, kita boleh membenci. Jadi terserah mereka," ucapnya.[]

Berita terkait
Respons Marshanda Pernah Dituding Kafir Pasca Lepas Hijab
Aktor Marshanda pernah menjadi sorotan karena memutuskan untuk lepas hijab, kala itu ia mendapatkan tudingan miring hingga dituding kafir.
Marshanda Tularkan Body Positivity Lewat Unggahan Instagram
Lewat unggahan Instagram, Kampanye Body Positivity. Ia mengaku mencintai tubuhnya sendiri yang sedang gemuk. Ia juga khalayak untuk self-love.
Usai Dicap Pelakor, Marshanda Lengket ke Ayah Arya Claproth
Marshanda menunjukan kedekatannya dengan ayah Arya Satria Claproth, Richard Claproth yang baru saja berulang tahun.