Jakarta - Arsenal memenangi duel versus Napoli. Di pertandingan pertama perempat final Liga Europa di Stadion Emirat, Jumat (12/4/2019) dinihari WIB, Arsenal mengalahkan Napoli 2-0.
Kemenangan dengan dua gol itu membuka harapan The Gunners melaju ke semifinal. Mereka memiliki modal cukup bagus saat melakoni perempat final kedua di kandang Napoli, Kamis atau Jumat dinihari pekan depan. Paling tidak, klub yang bermarkas di London Utara ini hanya butuh hasil imbang atau cukup kalah 0-1 untuk menyingkirkan Napoli.
Bila lolos ke semifinal, Arsenal akan bertemu salah satu dari dua tim La Liga Spanyol, Villarreal atau Valencia, yang berjibaku di babak perempat final. Pada leg pertama, Valencia yang bermain di kandang Villarreal unggul 3-1.
Sukses di laga pertama Liga Europa juga memudahkan Arsenal untuk kembali fokus di Liga Premier Inggris. Pasalnya, Senin (15/4/2019), Arsenal melakoni laga tandang melawan Watford. Dan, Aaron Ramsey dkk memiliki rekor buruk di laga tandang. Manajer Unai Emery berharap pencapaian maksimal melawan Napoli ini menaikkan kepercayaan diri pemain saat meladeni Watford di pertandingan away.
Target Emery memetik kemenangan secara meyakinkan saat melawan Napoli memang terpenuhi. Mereka bermain bagus dan mampu membobol gawang lawan sampai dua kali.
Hanya, tuan rumah sempat kerepotan menghadapi Il Parteinopei. Permainan menyerang tim tamu membuat mereka harus memperkuat sektor pertahanan. Apalagi di menit 11, sundulan Kalidou Koulibaly yang memanfaatkan sepak pojok Dries Mertens sempat mengancam gawang Petr Cech.
Namun Arsenal cepat menguasai keadaan. Tak lama berselang atau di menit 15, Ramsey mengantarkan Arsenal unggul 1-0. Gol tercipta lewat serangan apik yang berawal dari kerjasama Ramsey dan Mesut Oezil. Bola sempat diberikan kepada Alexandre Lacazette yang kemudian mengumpannya ke Alex Meret.
Melihat Ramsey yang sudah berada di kotak penalti, Meret pun mengirim bola yang dituntaskan oleh pemain asal Wales berusia 28 ini. Setelah gol itu, Arsenal meningkatkan serangannya.
Upaya mereka tak sia-sia.Tuan rumah memperbesar keunggulannya akibat gol bunuh diri Koulibaly menit 25. Gol itu berawal dari sepakan keras Lucas Torreira dari luar kotak penalti. Tendangan gelandang asal Uruguay ini sempat mengenai kaki Koulibaly sehingga berbelok arah dan mengecoh kiper Meret.
Unggul 2-0, Arsenal sesungguhnya masih berusaha menambah gol. Pasalnya, Emery menginginkan timnya bisa menang besar. Ini untuk mengamankan posisi tim. Hanya, serangan The Gunners lebih sering menemui kegagalan.
Sebaliknya, Arsenal sempat dikejutkan oleh gol Napoli lewat Lorenzo Insigne di menit 52. Namun gol dianulir karena Insigne dalam posisi offside. Sampai laga berakhir, skor 2-0 untuk Arsenal tak berubah.[]
Susunan Pemain
Arsenal (3-4-1-2): Cech--Sokratis, Koscielny, Monreal; Maitland-Niles, Torreira (Elneny 77), Ramsey, Kolasinac; Ozil (Mkhitaryan 67); Aubameyang, Lacazette (Iwobi 67)
Pemain pengganti tak dimainkan: Leno, Mustafi, Suarez, Guendouzi
Gol: Ramsey 15, Koulibaly 25 (bd)
Manajer: Unai Emery
Napoli (4-4-2): Meret--Hysaj, Maksimovic, Koulibaly, Rui; Callejon, Fabian (Ounas 83), Allan, Zielinski; Mertens (Milik 66), Insigne (Younes 83)
Pemain pengganti tak dimainkan: Ospina, Malcuit, Chiriches, Ghoulam
Kartu kuning: Hysaj
Pelatih: Carlo Ancelotti
Wasit: Alberto Mallenco (Spanyol)
Baca juga:
Arsenal vs Napoli, Tuan Rumah Berpeluang Menang
Emery Berjanji Berikan Perubahan Lebih Baik untuk Arsenal