TAGAR.id, Jakarta - Kopi memang menjadi minuman yang banyak digemari masyarakat. Apalagi dengan keberadaan jenis kopi kekinian seperti, espresso, latte, cappuccino, mochaccino, dan lain-lain. Namun, sayangnya kebanyakan orang tidak bisa membedakan masing-masing jenis kopi tersebut.
Berikut Tagar berikan informasi mengenai perbedaan jenis kopi kekinian seperti espresso, latte, cappuccino serta mochaccino, yang diperoleh dari berbagai sumber.
1. Espresso
Espresso. (Foto: www.ajar.id)
Espresso memiliki warna hitam yang pekat dan kental. Sensasi rasanya juga sangat khas seperti kopi hitam. Jika ingin menikmati minuman seperti ini, sebaiknya jangan dicampurkan dengan gula atau susu agar cita rasa kopi itu semakin kuat.
Espresso ini memiliki rasa pahit yang begitu pekat di lidah. Jadi, dalam penyajiannya tidak boleh sembarangan supaya tidak menghilangkan sensasi khas kopi tersebut.
Biasanya jenis kopi ini selalu disajikan dengan cangkir kecil atau yang sering disebut dengan shot. Bagi penikmat espresso tentu sudah mengetahui takaran porsi untuk mengonsumsi kopi tersebut, yaitu istretto, single shot, lungo, dan double shot.
2. Latte
Latte. (Foto: bloombergquint.com)
Sekarang ini kopi latte menjadi minuman favorit anak muda atau milenial. Namun, kebanyakan mereka susah membedakan antara latte dengan cappuccino. Padahal kedua jenis kopi tersebut memiliki perbedaan, jika melihat takaran susu yang digunakan.
Kalau latte perbandingan antara susu dengan kopinya adalah 3 banding satu. Sehingga, ketika meneguk minuman ini lidah akan mencicipi rasa susunya yang lebih dominan.
3. Cappuccino
Cappuccino. (Foto: Instagram/@selaysbakeoff)
Cappuccino memiliki rasa yang tidak terlalu pahit seperti espresso. Sehingga sangat cocok di lidah semua orang, tak terkecuali milenial. Kopi ini sangat populer di Italia sehingga kebanyakan warga di negara tersebut sering menyeruput minuman yang satu ini.
Cappuccino terdiri dari 1/3 espresso, 1/3 susu yang dipanaskan, dan 1/3 susu yang dikocok hingga berbusa (foam). Itulah takaran idealnya yang tidak boleh kurang atau lebih. Kunci cappuccino nikmat itu, dilihat dari komposisi antara kopi, susu yang dipanaskan, dan susu yang dikocok harus seimbang.
4. Mochaccino
Mochaccino. (Foto: Instagram/@sandrahawthorn512)
Mochaccino memang dilihat kasat mata hampir sama dengan dengan cappuccino. Namun, jenis kopi yang satu ini terdiri dari 2/5 espresso, 2/5 cokelat, 1/5 susu cair, dan1/4 whip cream.
Jenis cokelatnya juga bervariasi. Bisa menggunakan cokelat sirup atau bubuk, cokelat hitam, dan cokelat putih.
Dengan begitu tak salah, jika jenis kopi kekinian itu memiliki rasa cokelat yang lebih dominan dan kuat. Minuman ini banyak mengandung kalori karena adanya campuran kopi dan cokelat. Jadi semakin manis rasanya, tentu akan tinggi kalorinya. []
Baca juga: