Surakarta - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy berikan apresiasi berupa tabungan tunai kepada anak dari Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH), tabungan kepada KPM PKH yang naik kelas atau graduasi mandiri dan juga tabungan kepada para pendamping PKH yang telah berhasil membawa KPM PKH graduasi mandiri.
Muhadjir Effendy berikan apresiasi berupa tabungan tunai kepada anak dari Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH), tabungan kepada KPM PKH yang naik kelas atau graduasi mandiri dan juga tabungan kepada para pendamping PKH yang telah berhasil membawa KPM PKH graduasi mandiri.(Foto:Tagar/Kemenko PMK)
Keterbatasan ekonomi tidak menghalangi Gerald Andika Bernadio untuk meraih prestasi. Dia adalah salah satu penerima tabungan tunai, yang merupakan seorang anak dari KPM PKH yang mampu meraih Juara I Renang penyandang Disabilitas Tingkat Nasional pada Pekan Paralympic Pelajar Nasional 2017.
Muhadjir menyampaikan bahwa dalam meraih prestasi bisa diraih sekalipun dari keluarga tidak mampu sehingga tidak ada penghalang dalam meraih kesuksesan.
"Jadi tidak ada alasan untuk kita bisa mengantar putra-putri kita berhasil. Tidak harus kaya, tidak harus jadi orang dari keturunan ningrat untuk meraih prestasi," ucap Menko PMK dalam acara bertajuk ‘Implementasi Revolusi Mental di Masa Pandemi Covid-19 dan Program Keluarga Harapan’ di Ballroom Hotel Novotel Surakarta, pada Kamis 8 Oktober 2020.
Dia juga mengapresiasi atas keberhasilan Geral serta mengajak penerima PKH lain agar termotivasi dengan semangat Geral.
"Saya mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih dalam kaitannya dengan graduasi mandiri dari PKH, termasuk mas Geral yang mendapatkan prestasi luar biasa dan bisa menjadi contoh yang lain agar para penerima PKH lainnya juga bisa meraih prestasi yang serupa," ucap Muhadjir.
Muhadjir menyampaikan para KPM PKH yang telah naik kelas secara mandiri telah lepas dari PKH atas keinginannya sendiri dan membuka usaha kecil menengan gah dengan pinjaman modal dari Kredit Usaha Rakyat (KUR). Dia juga menyampaikan tujuan dari PKH yaitu untuk membantu tiap pribadi agar mendapatkan peluang dan keluar dari kemiskinan.
Baca juga:
- Menko PMK Dukung Pengembangan Obat Herbal di Masa Pandemi
- Upaya Kemenko PMK Turunkan Kesenjangan Pendidikan
"Jadi mereka yang semula penerima PKH kemudian bisa berkembang dan mengakses permodalan sehingga dia bisa berusaha, dan kesempatan mendapatkan program PKH yang lainnya juga bisa dibantu," jelas Muhadjir. []