Jakarta - Dukungan kembali disuarakan untuk calon Walikota dan Walikota Depok, Pradi-Afifah. Kali ini suara dukungan tersebut datang dari kaum millenial.
Pengurus Taman Pintar Pergerakan Muda Mudi Depok (PMMD) Sawangan, Depok, menyatakan siap mendukung penuh pasangan Pradi-Afifah.
Semoga, Ibu Afifah dan Bang Pradi bisa menang dan memimpin Kota Depok, benahi Depok menuju perubahan
Hal ini disampaikan Muhammad Kahfi, Ketua Taman Pintar PMMD Sawangan. Bukan sekadar memimpin, ia percaya pasangan Pradi-Afifah bisa membenahi Kota Depok, menjadi sebuah kota yang maju dan lebih baik lagi.

“Semoga, Ibu Afifah dan Bang Pradi bisa menang dan memimpin Kota Depok, benahi Depok menuju perubahan,” kata Ketua Taman Pintar PMMD Sawangan, Muhammad Kahfi, Selasa, 20 Oktober 2020.
Dalam kesempatannya, ia memaparkan sebuah pesan sebagai perwakilan suara kawula muda Kota Depok. Lewat pesan tersebut ia mewakili millenial yang peduli terhadap perubahan dan kemajuan di Kota Depok, menginginkan sosok pemimpin yang benar-benar ada untuk Kota Depok.
“Tidak ada lagi syarat dan Ketentuan berlaku, jika Ibu dan Bang Pradi menang. Keadilan sosial benar-benar milik seluruh rakyat, khususnya warga Depok dan bukan milik golongan saja,” ujarnya.
Afifah Alia, sebagai calon Walikota Depok kemudian menanggapi hal tersebut. Ia berharap agar kepercayaan yang diembannya mendapat dukungan dari segenap masyarakat.
“Insha Allah, Pradi-Afifah akan membawa perubahan dan membenahi Kota Depok, tanpa mengesampingkan golongan tertentu, semua akan kami ayomi,” jelas Afifah. []
Baca juga:
- The Power of Emak-emak Sorakkan Semangat Pradi-Afifah
- Cawalkot Depok, Pradi Supriatna Didoakan Nenek 106 Tahun
- Miliki Visi Sejalan, Muslimat NU Dukung Penuh Pradi-Afifah