Jakarta - Mantan Presiden Timor Leste, Xanana Gusmao, datang melayat ke kediaman mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. Kedatangan mantan Narapidana Politik era orde baru itu didampingi Duta Besar Timor Leste untuk Indonesia Alberto XP Carlos.
Tiba sekitar pukul 20.25 pada Sabtu malam, 14 September 2019, Xanana Gusmao tidak berkomentar apapun sewaktu dikerubungi awak media. Ia hanya menebar senyum lalu masuk ke dalam rumah yang tengah mengadakan tahlilan atas kepergian BJ Habibie.
Kedatangan Xanana langsung diterima pihak keluarga, antara lain oleh kedua anak lelaki BJ Habibie, yaitu Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie.
Diketahui sebelumnya, video berisi momen Xanana Gusmao menjenguk Presiden ke-3 RI BJ Habibie, viral di media sosial. Xanana nampak menangis tersedu disamping Habibie yang tengah terbaring lemah karena sakit, sebelum akhirnya meninggal dunia pada Rabu petang, 11 September 2019.
Karangan Bunga dari Presiden Timor Leste Xanana Gusmao di kediaman mendiang BJ Habibie. (Foto: Twitter/Seve1no)
BJ Habibie merupakan presiden yang membuka peluang bagi kemerdekaan Timor Leste, sebuah wilayah yang tadinya merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan nama Timor Timur.
Dalam buku Detik-Detik yang Menentukan, Habibie mengatakan memerdekakan Timor Timur melalui referendum, merupakan jalan yang harus dipilih. Pasalnya, hal itu telah lama diminta oleh berbagai pihak dalam forum internasional, sebagai jalan penyelesaian status di wilayah itu.
Baca juga: Video Xanana Gusmao Jenguk BJ Habibie di Akhir Hayat
Timor Timur memilih pisah setelah 23 tahun bergabung dalam bingkai NKRI, melalui jajak pendapat pada 30 Agustus 1999. Sebanyak 78,5 persen masyarakat di sana, lebih mantap memilih merdeka ketimbang menerima tawaran status khusus dengan otonomi luas dari pemerintah Indonesia.
Xanana Gusmao, seorang aktivis pro demokrasi dan pro pembebasan Timor Timur kemudian terpilih menjadi presiden pertama negara yang menamakan diri Timor Leste itu. []