Jakarta - Corporate Communication & Community Development Group Head PT Jasa Marga (Persero) Tbk Dwimawan Heru mengatakan jumlah kendaraan yang melintas Gerbang Tol Cikampek Utama sudah melebihi angka prediksi arus Natal 2019.
"Jumlah kendaraan yang melintas ini naik 90,50 persen dibandingkan dengan lalu lintas harian rata-rata normal yang biasanya mencapai 140.955 kendaraan," kata Dwimawan saat dihubungi dari Karawang, Jawa Barat, Rabu, 23 Desember 2019 seperti dilansir Antara.

Pihak Jasa Marga sebelumnya memprediksi kendaraan yang melintas Gerbang Tol Cikampek Utama selama periode mudik Natal 2019, mulai 20-24 Desember 2019 sebanyak 233.027. Namun, dalam catatan terbaru kendaraan yang melintas di sana ternyata sebanyak 268.514.
Jadi, kata dia prediksi kendaraan yang melintas di Gerbang Tol Cikampek Utama selama periode Natal 2019 naik 15,23 persen atau sebanyak 35.487 kendaraan.
Sementara itu, selama periode Natal 2019 Pihak Jasa Marga mencatat bahwa lalu lintas tertinggi yang melintas Gerbang Tol Cikampek Utama terjadi pada 08.30-09.29, dengan jumlah kendaraan mencapai 3.214 kendaraan. []