Nyanyi di Acara Misa Akbar, Lyodra Bangga Bisa Diberkati oleh Paus Fransiskus

Lyodra juga mendapat kesempatan bertemu Paus Fransiskus dan diberkati oleh Pemimpin Gereja Katolik Dunia itu.
Lyodra Bangga Bisa Diberkati oleh Paus Fransiskus. (Foto: Tagar/Instagram/Lyodra)

TAGAR.id, Jakarta - Lyodra mendapat kehormatan untuk menyanyi di misa akbar yang digelar di GBK. Dalam acara tersebut, Lyodra juga mendapat kesempatan bertemu Paus Fransiskus dan diberkati oleh Pemimpin Gereja Katolik Dunia itu.

Lyodra pun pamer foto dirinya yang tampil cantik nan anggun mengenakan baju adat Karo kala berhadapan langsung dengan Paus. Ia merasa beruntung dan mendoakan agar Paus Fransiskus selalu diberi kesehatan. Lyodra tak lupa mengucap terima kasih pada Tuhan atas kesempatan yang diberikan padanya.

"Hari ini saya seberuntung itu bisa ikut misa bersama salah satu tokoh dunia Bapa Suci Paus Franciscus dan lagi saya ada di altar bersama beliau sekaligus menerima berkatnya," kata Lyodra.

"Beliau adalah sosok yang selalu membela orang orang yang tersakiti, yang selalu menyerukan perdamaian di seluruh dunia tanpa memandang suku bangsa dan agama. Sehat selalu Pope Francis, terimakasih sudah datang ke Indonesia, terimakasih sudah selalu mengajarkan cinta kasih dan perdamaian. Thank God for this opportunity. God is good all the time. I’m so blessed," ucapnya.

Sejumlah pihak pun memberikan ucapan selamat pada Lyodra. "Semoga lyly juga bisa menjadi berkat melalui talentanya, Amin," ujar netter. "MasyaAllah bangga bgt sama lyodra," kata yang lainnya.

Sementara itu, Lyodra juga disanjung soal attitudenya kala duet bersama penyanyi disabilitas Anton Jamaika Cafe. Ia rupanya berinisiatif mendekat pada Anton setelah mic yang dipakai penyanyi tersebut tak berfungsi. Lyodra memegang mic dan menyodorkan pada Anton saat giliran menyanyi. Ia kemudian bergantian dengan Anton membawakan lagu "The Prayer".

Sikap santun Lyodra ini membuat fans merasa terharu. Fans juga kagum pada Lyodra yang humble dan siap membantu siapa saja.

"Udah cantik baik hati suara mu pun indah banget," kata netter. "Apa panitia gak ngecek mic nya dulu,acara dengan tamu sepenting ini lho," ujar netter. "Jujur lebih ke atitude lyly pas merendahkan badan setiap kak anton nyanyi, keliatan sangat baik lyly," kata netter.

Berita terkait
Lagu Pesan Terakhir dari Lyodra Jadi Trending 3 di YouTube
Lyodra Margareta Ginting atau akrab disapa Lyodra baru saja mengeluarkan lagu terbarunya dengan judul Pesan Terakhir yang berhasil trending.
Lyodra Ginting Resmi Keluarkan Single Bertajuk 'Kalau Bosan'
Penyanyi jebolan kompetisi Indonesian Idol Lyodra Ginting barusaja mengeluarkan single utama untuk album pertamanya berjudul Kalau Bosan.
Perjalanan Karier Lyodra Ginting hingga Juara Indonesian Idol
Lyodra Margaretha Ginting lahir di Medan, Sumatera Utara, pada 21 Juni 2003. Ia merupakan penemang ajang Indonesian Idol X.
0
Nyanyi di Acara Misa Akbar, Lyodra Bangga Bisa Diberkati oleh Paus Fransiskus
Lyodra juga mendapat kesempatan bertemu Paus Fransiskus dan diberkati oleh Pemimpin Gereja Katolik Dunia itu.