Jakarta – Pertambahan kasus positif virus corona baru (Coronavirus Disease 2019/Covid-19) di India sangat pesat yang membuat peringkat India meroket dari ‘papan bawah’ pandemi Covid-19 ke ‘papan atas’. India bertengger di peringkat ke-3 dunia dengan kasus tembus 4 juta yaitu 4.020.239. Jumlah ini dilaporkan situs independen, worldometer, tanggal 5 September 2020, pukul 02.03 WIB.
Jumlah kematian karena Covid-19 yaitu sebanyak 69.635 merupakan kematian terbanyak ketiga di dunia setelah Amerika Serikat (191.515) dan Brasil (124.922).
Ketika pandemi virus corona merebak sebagai masa puncak pandemi di Italia pada 21 Maret 2020 dengan kasus harian 6.554 dan jumlah kasus 53.598 kasus di India dilaporkan 332.
India menerapkan lockdown tanggal 24 Maret 2020. Ketika itu kasus Covid-19 dilaporkan sebanyak 536. Tapi, kasus harian yang dilaporkan terus bertambah. Tanggal 16 Juli 2020 jumlah kasus dilaoprkan 1.005.637, Dalam 114 hari kasus bertambah 1.005.101.
Tanggal 6 Agustus 2020 jumlah kasus dilaporkan 2.086.864. Dari tanggal 16 Juli 2020 – 6 Agustus 2020 kasus bertambah 1.081.227 dalam waktu 21 hari.
Jumlah kasus lebih 3 juta terjadi pada tanggal 22 Agustus 2020 yaitu 3.043.436. Dari tanggal 6 Agustus 2020 – 22 Agustus 2020 bertambah 956.482 dalam 16 hari.
Laporan jumlah kasus baru harian juga tinggi, seperti tanggal 2 September 2020 kasus harian sebanyak 82.860 dan 3 September 2020 dilaporkan kasus harian sebanyak 84.156. Kasus harian di India ini tertinggi di dunia karena Amerika Serikat pun hanya melaporkan kasus tertinggi 24 Juli 2020 sebanyak 78.619.

Lockdown dilonggarkan di beberapa daerah di India dengan alasan ekonomi. Di masa lockdown patroli polisi yang menemukan warga di jalan raya atau toko dipukul dengan kayu. Dengan pertambahan kasus harian yang besar bisa jadi India akan melesat ke puncak pandemi global menyalip Brasil dan Amerika Serikat.
Beberapa pesohor dan mantan pejabat India juga dilaporkan terpapar Covid-19. Bintang Bollywood, Amitabh Bachchan, 77 tahun, dan putranya, Abhishek Bachchan, terpapar virus corona. Selain Amitabh Bachchan dilaporkan beberapa artis Bollywood juga terpapar virus corona, seperti Kanika Kapoor dan Shaza dan Zoa Morani. Beberapa pejabat India juga dilaporkan terpapar virus corona. []