Advertorial - Perhelatan Konser Musik Untuk Republik (MUR) yang diadakan di Bumi Perkemahan Pramuka (Buperta) Cibubur pada 18-20 Oktober 2019 mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat. Suksesnya MUR tak lepas dari solidnya kerja sama seluruh tim kerja panitia dan seluruh vendor.
Saya sempat terharu dengan kunjungan Bapak Presiden Jokowi.
“Saya mewakili INFINITE live, bangga telah dipercaya menjadi vendor sound system, lighting dan LED screen pada acara konser Musik Untuk Republik” kata Soegianto Husin, Direktur INFINITE live.
Direktur INFINITE live Soegianto Husin. (Foto: Istimewa)
Ia mengatakan, bukan hanya skala acara konser dengan jumlah yang penonton diperkirakan 20-30 ribu orang, kemudian musisi yang hadir dengan 65 artis Indonesia selama 3 hari.
"Tetapi yang paling penting adalah kami diberi kesempatan untuk mempersembahkan yang terbaik dari kemampuan kami untuk tujuan mulia yaitu Persatuan Indonesia,” ucapnya.
Menurut dia, menjadi bagian dari gerakan musisi bersatu untuk mempersatukan Indonesia menjadi kebanggaan yang luar biasa.
"Saya sempat terharu dengan kunjungan Bapak Presiden Jokowi, menyempatkan diri hadir di Buperta usai Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden di Senayan, untuk nonton bersama, bahkan turut bernyanyi, melengkapi rasa bangga tersebut," ujar Soegianto.
Musik Untuk Republik dirancang untuk bisa menampung puluhan ribu penonton dengan skala international dengan panggung yang megah dengan menggunakan sound system 120.000 watt, LED screen total 162 meter, dan ratusan lighting dengan tata cahaya yang keren, didukung penggunaan listrik 500 KVA. []