Bangkalan - Persebaya Surabaya menaklukkan Persik Kediri 3-1 di pertandingan pembuka Piala Gubernur Jatim di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Senin 10 Februari 2020. Di pertandingan Grup A itu, Persebaya menurunkan pemain muda. Namun penampilan mereka tak mengecewakan pelatih Aji Santoso.
Pelatih Aji memilih merotasi pemain karena Persebaya baru saja melakoni pertandingan uji coba melawan Sabah FA saat launching tim, Sabtu 9 Februari 2020. Mereka yang dimainkan di laga yang dimenangkan Persebaya 3-1 itu diistirahatkan karena jarak waktu pertandingan yang hanya dua hari.
Meski tidak menurunkan skuat terbaik, namun Persebaya tak kesulitan mengatasi Persik. Bahkan pertandingan baru berjalan 19 menit, Persebaya sudah unggul melalui Mochammad Supriadi.
Tim memang belum sepenuhnya siap, terutama di sektor pertahanan. Pemain belakang kami juga baru tiba semalam
Sedangkan gol kedua Persebaya dicetak oleh Hambali Thalib. Mantan wonderkid Persela Lamongan ini membobol gawang Persik lewat tendangan bebas di menit 42.
Persebaya kembali mencetak gol menjelang akhir babak pertama. Gol dihasilkan oleh Alwi Slamat itu dicetak dari dalam kotak penalti sehingga skor berubah menjadi 3-0.
Persik mulai bangkit di babak kedua. Hasilnya, juara Liga 2 ini memperkecil ketinggalannya lewat pemain anyar Ante Bakmaz. Mantan bek Madura United yang baru bergabung dengan Persik ini mencetak gol pada menit 50.
Namun gol pemain asal Australia ini menjadi satu-satunya yang tercipta di babak kedua. Sampai akhir pertandingan, skor 3-1 untuk Persebaya tetap bertahan.
Persik Tak Persoalkan Kekalahan dari Persebaya
Menanggapi kekalahan ini, pelatih Persik Joko Susilo menuturkan bila dirinya tidak mempersoalkan hasil akhir di turnamen tersebut. Menurut dia laga melawan Persebaya menjadi bahan evaluasi dan rujukan dalam menyiapkan tim menjelang kompetisi Liga 1.

"Tim memang belum sepenuhnya siap, terutama di sektor pertahanan. Pemain belakang kami juga baru tiba semalam. Tetapi terpenting pemain sudah bekerja keras. Mereka juga sudah merasakan lawan yang sesungguhnya dari Liga 1," kata Joko Susilo.
Sementara itu, pelatih Aji Santoso melihat kemenangan ini sebagai tolak ukur kesiapan pemainnya. Di laga perdana itu, dia menurunkan pemain lokal dan tidak ada legiun asing yang masuk skuat.
"Pertandingan hari ini 100 persen pemain lokal. Saya memberi kesempatan kepada pemain yang tampil di uji coba melakukan recovery. Saat melawan Sabah FA, saya memang menurunkan skuat inti," ujar Aji.
Menanggapi tim lawan yang kembali promosi, Aji menilai Persik memiliki potensi besar untuk bersaing di Piala Gubernur maupun Liga 1. Menurutnya pelatih Persik dihadapkan dengan problem pemain yang baru bergabung.
"Sebagai pendatang baru di Liga 1, penampilan Persik sudah bagus. Problemnya mungkin ada beberapa pemain yang baru bergabung. Tetapi mudah-mudahan pelatih Joko Susilo bisa meraih prestasi di Liga 1," ucap dia.
Persebaya akan kembali bertemu Persik di laga pembuka kompetisi Liga 1, 23 Februari 2020. Di laga itu, Persebaya bertindak sebagai tuan rumah. []