Jakarta – Tiga petenis tunggal putra top dunia, yaitu Novak Djokovic (Serbia), Rafael Nadal (Spanyol) dan Roger Federer (Swiss) melaju ke putaran keempat. Djokovid dan Nadal nyaris tanpa perlawanan yang berarti dari lawan, sedangkan Federer terseok-seok sampai tengah malam waktu setempat dan stadion tenis nyaris kosong.
Setelah pulih dari cedera Federer kembali menemukan pola permainnya dengan mengalahkan petenis Jerman, Dominik Koepfer, dengan durasi 3 jam 35 menit. Kemenangan Federer dia bukukan pukul 00.43 waktu setempat.
Novak Djokovic (Foto: marca.com/AP)
Dengan usia 39 tahun, Federer (unggulan ke-8) mengalahkan Koeper dengan skor 7-6 (7-5), 6-7 (3-7), 7-6 (7-4), dan 7-5. Pemegang 20 juara grand slam ini di babak keempat akan menghadapi petenis Italia unggulan ke-9, Matteo Berrettini.
Djokovic (unggulan pertama) mengalahkan petenis Lituania, Ričardas Berankis, dengan skor 6 – 1, 6 – 4 dan 6 – 1. Di putaran keempat Djokovic bertemu dengan petenis Italia, Lorenzo Musetti.

Nadal (unggulan ke-3) juga melaju dengan mudah setelah mengalahkan petenis Inggris, Cameron Norrie, dengan skor 6 – 3, 6 – 3 dan 6 – 3. Di putaran keempat Nadal bertemu dengan petenis Italia, Jannik Sinner (unggulan ke-18).
Serena Williams (Foto: marca.com/AP)
Di bagian tunggal putri petenis AS unggulan ke-7, Serena Williams akan menghadapi petenis Kazakhstan, Elena Rybakina, unggulan ke-21. Serena melaju ke putaran keempat setelah mengalahkan rekan senegaranya, Danielle Rose Collins.
Petenis Polandia, Iga Swiatek, juara Prancis Terbuka 2020 unggulan ke-8 akan menghadapi petenis Ukraina, Marta Olehivna, nonunggulan.
Jika Djokovic dan Federer lolos dari putaran keempat, maka mereka akan bertemu di perempat final. Sedangkan Nadal kalau lolos akan menghadapi petenis Agentina, Diego Schwartzman, unggulan ke-10.
Hasil putaran ke-4 akan memberikan gambaran siapa jura Roland Garros 2021 (dari berbagai sumber). []