Positif Corona di Lapas Perempuan Gowa Bertambah 17

Pasien positif Covid-19 di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Sungguminasa Kabupaten Gowa bertambah 17 orang.
Warga binaan Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Sungguminasa saat dilakukan rapid test pertama beberapa waktu lalu. (Foto: Tagar/Afrilian Cahaya Putri)

Gowa - Pasien positif Covid-19 di Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Sungguminasa Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan bertambah. Terbaru, ada 17 kasus positif berdasarkan hasil pemeriksaan swab dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Kota Makassar.

Laporan hasil pemeriksaan swab ini diterima Dinas Kesehatan Kabupaten Gowa pada Sabtu, 13 Juni 2020 malam. 17 kasus positif ini merupakan temuan ketiga.

Kasus terbaru ada tambahan sebanyak 17 kasus positif Covid-19 di Lapas Perempuan Sungguminasa.

Sebelumnya sebanyak enam warga binaan pemasyarakatan (WBP) LPP Sungguminasa diumumkan positif pada Rabu, 27 Mei 2020 lalu. Satu pekan berselang, BBLK Makassar kembali mengeluarkan hasil pemeriksaan swab, hasilnya 35 WBP Sungguminasa dinyatakan positif virus Corona.

"Kasus terbaru ada tambahan sebanyak 17 kasus positif Covid-19 di Lapas Perempuan Sungguminasa," kata Kepala Bidang Pengendalian, Pencegahan Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Gowa dr Gaffar, Minggu 14 Juni 2020.

Hasil pemeriksaan BBLK Makassar itu pihaknya terima Sabtu kemarin. Dia membenarkan bahwa 17 temuan terbaru itu merupakan kasus tiga.

"Kasus pertama ada enam kasus, baru seminggu setelahnya ada 35 kasus. Sekarang bertambah 17 kasus lagi," ungkap Gaffar.

Pasien positif Covid-19 rencananya akan segera dievakuasi ke tempat atau lokasi isolasi pasien Covid. Evakuasi akan dilakukan dengan bantuan Gugus Tugas Covid-19. []

Berita terkait
Klaster Lapas Wanita Penyumbang Covid Terbanyak di Sulsel
Klaster Lapas wanita jadi penyumbang jumlah pasien positif Covid-19 di Sulawesi Selatan
Muzni Zakaria Dipindahkan ke Lapas Muara Padang
Terdakwa kasus dugaan korupsi Muzni Zakaria akhirnya dipindahkan dari sel Mapolda Sumatera Barat ke Lapas Muara Padang.
Lapas Gowa Minta Tim Gugus Evakuasi WBP Positif Corona
Lapas Sungguminasa Gowa minta bantuan tim Gugus Tugas untuk evakuasi 35 warga binaan Lapas wanita yang terinfeksi virus Corona
0
Video Jokowi 'Menghadap' Megawati Sangat Tidak Elok Dipertontonkan
Tontonan video Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang sedang bertemu dengan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri, sangat tidak elok.