Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengatakan kedatangannya ke Istana Presiden, Jakarta, pada 16.13, Senin, 21 Oktober 2019 untuk menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi). Prabowo mengungkapkan bahwa dia diminta Jokowi untuk duduk di kursi Kabinet Kerja jilid II periode 2019-2024.
"Saya diminta dibantu beliau di bidang pertahanan," ucap Prabowo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin, 21 Oktober 2019.
Bukan hanya Prabowo, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Edhy Prabowo menurutnya juga diminta untuk membantu Jokowi. Namun, untuk Edhy belum bisa diumumkan pada hari ini.
"Saya bersama saudara Edhy Prabowo, kami diminta untuk memperkuat kabinet dan saya sudah sampaikan bahwa keputusan kami dari Partai Gerindra apabila kami siap membantu. Hari ini resmi diminta dan kami sanggupi untuk membantu," ujarnya.

Kedatangan Prabowo bukan pertama kalinya ke Istana Presiden. Pada Jumat, 11 Oktober 2019 Prabowo yang menemui Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Istana Presiden mengatakan bahwa dia siap membantu pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin di dalam atau di luar kabinet kerja.
"Kalau umpamanya kita tidak masuk kabinet, kami tetap akan loyal di luar sebagai apa istilahnya, check and balance, sebagai penyeimbang," kata Prabowo di Istana Kepresidenan pada Jumat, 11 Oktober 2019.
Prabowo juga hadir saat pelantikan Jokowi-Ma'ruf di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu 20 Oktober 2019. Bahkan, Jokowi memanggil Prabowo dan Sandi sebagai sahabat baiknya saat pidato pertama sebagai presiden periode 2019-2024. []