Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 5 Agustus 2020

BMKG menyampaikan peringatan dini cuaca potensi hujan yang akan mengguyur di sebagian wilayah DKI Jakarta pada Rabu, 5 Agustus 2020.
Hujan dan Petir. BMKG memprediksi wilayah Jakarta dan sekitarnya akan diguyur hujan, kilat dan angin kencang di wilayah Jaksel, Jaktim, Jakbar, Tangerang, Depok dan Bogor pada sore dan malam hari. (Foto: Ilustrasi)

Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini cuaca potensi hujan disertai angin kencang yang akan mengguyur di sebagian wilayah DKI Jakarta pada Rabu, 5 Agustus 2020. Prakiraan cuaca disampaikan BMKG melalui rilis resminya.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dalam durasi singkat di wilayah Jaksel dan Jaktim pada sore dan menjelang malam hari," demikian bunyi peringatan dini cuaca BMKG, dikutip Tagar pada Selasa, 4 Agustus 2020.

Pada pagi hari, kawasan Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur akan memiliki cuaca yang begitu cerah, sedangkan wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu bakal bercuaca cerah berawan.

Saat siang menuju sore hari, seluruh wilayah di DKI Jakarta mulai dari Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, hingga Kepulauan Seribu akan bercuaca cerah berawan.

Memasuki waktu malam hari, hujan dengan intensitas ringan akan mulai turun dan mengguyur kawasan Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sedangkan daerah Jakarta Utara akan bercuaca mendung alias berawan, dan wilayah Kepulauan Seribu bercuaca cerah berawan.

Menjelang dini hari, kawasan Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur akan dinaungi cuaca cerah berawan. Sementara wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan bercuaca mendung alias berawan.

Baca juga: Prakiraan Cuaca Jakarta, Selasa 4 Agustus 2020

Sepanjang Rabu, 5 Agustus 2020, suhu udara di DKI Jakarta akan berkisar antara 25 hingga 33 derajat celcius, dengan tingkat kelembapan udara mencapai 60 hingga 90 persen. []

Berita terkait
BMKG Ingatkan Warga Aceh Hadapi Cuaca Ekstrem
BMKG mengingatkan warga Aceh agar waspada terhadap cuaca ekstrem yang berpotensi melanda Tanah Rencong.
BMKG Makassar Ingatkan Potensi Hujan Deras di Sulsel
BMKG Makassar mengatakan hujan deras di wilayah Luwu Utara dan menyebabkan banjir bandang akibat suhu muka laut naik di Teluk Bone.
BMKG dan KPI Minta Media Respon Cepat Info Bencana
BMKG dan KPI memperingatkan kepada seluruh lembaga penyiaran termasuk media televisi dan radio untuk lebih tanggap merespons informasi bencana.