TAGAR.id – Melalui pertandingan yang melelahkan dengan tambahan waktu 2x15 menit diakhiri dengan adu tendangan penalti akhirnya Prancis ke semifinal dengan kemenangan 3-2 atas Portugis di Volksparkstadion, Hamburg, Jerman, pada Jumat, 5/7/2024, pukul 21.00 waktu setempat atau Sabtu, 6/7/2024, pukul 02.00 dini hari WIB.
Prancis akan bertemu dengan Spanyol di semifinal Euro 2024, setelah Spanyol menyingkirkan tuan rumah Jerman dengan skor 2-1.
Sampai turun minum kedudukan masih imbang kacamata alias 0-0.
Di babak kedua juga hasil akhir sampai 90 menit berakhir juga imbang kacamata alias 0-0.
Laga dilanjutkan dengan babak tambahan waktu 2x15 menit hasilnya juga imbang kacamata alias 0-0. Artinya, dengan durasi laga 120 menit tidak ada gol yang tercipta.
Pertandingan kemudian dilanjutkan dengan adu penalti. Prancis menang 5-3 dan melaju ke semifinal menantang Spanyol yang menyingkirkan tuan rumah Jerman dengan skor 2-1 melalui babak tambahan waktu (dari berbagai sumber). []