Jakarta – Di tengah-tengah suasana duka akibat terjangan banjir bandang, anak-anak warga Desa Amakaka, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), ikut orang tua mereka mengungsi ke Kantor Kecamatan Ile Ape. Mereka sama sekali tidak menduga akan ditemui oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengunjungi daerah terdampak bencana di NTT.
Tentu saja tidak banyak yang bisa mereka lakukan di kantor kecamatan itu. Selain keterbatasan ruangan dan lapangan tentu saja mereka tidak bisa lagi belajar. Maklumlah, peralatan sekolah mereka hanyut bersama rumah atau tertimbun tanah longsor.
Presiden Joko Widodo Tinjau Posko Pengungsi di Kabupaten Lembata, NTT, Jumat, 9 April 2021 (Foto: setkab.go.id - BPMI Setpres/Laily Rachev)
Suasana duka anak-anak tiba-tiba berubah jadi riang gembira. Harap maklum, siang itu, 9 April 2021, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menemui mereka.
Presiden Jokowi menyambangi anak-anak itu. Ada yang sedang menggambar, membaca, dan lain-lain.
Pada kesempatan itu Presiden Jokowi pun mendengarkan cerita anak-anak di pengungsian. Tentu saja kehadiran Presiden Jokowi bersama anak-anak di pengungsian merupakan kejadian yang amat sangat langka.

Rupanya, bukan cuma anak-anak dan orang tua mereka yang senang dengan kehadiran Presiden Jokowi karena relawan yang sibuk mengurus kebutuhan pengungsi juga terhibur dengan kedatangan tamu istimewa itu.
Seperti bisanya, dalam setiap kunjungan dan peninjauan Presiden Jokowi tidak lupa menyerahkan bingkisan yang merupakan bantuan langsung kepada warga (Bahan-bahan dari: BPMI SETPRES/AIT/UN)/setkab.go.id/setneg.go.id/presidenri.go.id) []