Presiden Prabowo Ikut Panen di Majalengka, Petani Keluhkan Hama Tikus

Presiden Prabowo Subianto mengikuti acara panen rakyat di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka.
Presiden Prabowo Ikut Panen di Majalengka, Petani Keluhkan Hama Tikus. (Foto: Tagar/Dok Sekretariat Kabinet)

TAGAR.id, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto mengikuti acara panen rakyat di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jatitujuh, Kabupaten Majalengka, pada Senin, 7 April 2025. Ia sempat berbincang dengan petani.

Prabowo tiba sekitar pukul 10.55 WIB mengenakan kendaraan Maung Garuda. Ia mengenakan pakaian safari berwarna cokelat.

Beberapa anak sekolah mengenakan pakaian Pramuka juga turut menyambut Prabowo sambil mengibarkan bendera Merah Putih.

“Selamat datang Pak Prabowo,” kata mereka.

Sesampainya di lokasi, Prabowo juga sempat menggunakan traktor untuk panen padi. Ia mencoba memanennya.

Prabowo juga menyapa dan berdialog dengan para warga dan petani yang sudah menunggu. Beberapa petani mengeluhkan adanya serangan hama tikus yang mengurangi produktivitas sawah.

“Keluhannya hama tikus pak,” ujar petani.

Setelahnya Prabowo berbincang singkat dengan para petani tersebut.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Yusuf Permana mengatakan kegiatan panen raya ini merupakan bagian dari panen serentak yang diadakan di 14 provinsi dan 157 kabupaten/kota di seluruh Indonesia, sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan nasional.

"Panen raya ini tidak hanya menjadi simbol keberhasilan musim tanam, tetapi juga bukti nyata dari peningkatan produktivitas pertanian nasional. Kegiatan panen raya ini pun diharapkan dapat menjadi momentum penting dalam memperkuat kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, serta para petani dan pelaku sektor pertanian lainnya dalam mewujudkan kedaulatan pangan nasional," ujar Yusuf dalam keterangannya.

Prabowo bertolak dari Jakarta ke Majalengka dengan menggunakan helikopter Caracal TNI AU dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, sekitar pukul 09.45 WIB. Ia turut ditemani oleh Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya.

Terlihat beberapa pejabat Kabinet Merah Putih seperti Menko Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo, Wamentan Sudaryono, Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, Bupati Majalengka Eman Suherman. Selain itu, hadir pula Panglima TNI, Jenderal Agus Subiyanto beserta tiga kepala staf angkatan.

Berita terkait
Presiden Prabowo Subianto Lakukan Panen Raya Bersama Petani di 14 Provinsi di Majalengka
Di Kabupaten Majalengka, Presiden Prabowo akan melakukan panen raya padi bersama di Desa Randegan Wetan, Kecamatan Jati 7
AHY Akui Belum Tahu Rencana Pertemuan Prabowo, SBY, dan Megawati
AHY mengakui dirinya belum mengetahui rencana pertemuan antara Presiden RI Prabowo sBY dan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri.
Soal Prabowo-Megawati Segera Bertemu, Dasco: Sudah Ngomong Sama Mbak Puan
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad menyebut, Presiden Prabowo Subianto akan segera bertemu Megawati Soekarnoputri.