Depok - Ketua RW 10 Kampung Pasar Rebo, Bojong Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Sarmili mengatakan program-program yang dimiliki pasangan calon (paslon) Walikota Depok dan Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna dan Afifah Alia sangat mendukung masyarakat khususnya kalangan bawah.
"Alhamdulillah kalau program-program ke depan insyaAllah beliau dikabul jadi wakil Walikota (Afifah Alia) itu saya sangat mendukung, sangat merespon. Banyak program-program untuk mendukung masyarakat terutama masyarakat kalangan bawah," kata Sarmili saat Afifah silaturahmi dengan ibu-ibu pengajian di Kampung Pasar Rebo, Bojong Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Rabu, 21 Oktober 2020.
Soal program, kata Sarmili, bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Depok. "Kemudian satu lagi untuk membantu kesehatan artinya berobat gratis asal punya KTP Depok, itu penting banget," ucapnya.

Sarmili berharap, jika terpilih nanti Pradi Supriatna dan Afifah Alia bisa amanah kemudian menyentuh semua lapisan masyarakat.
"Mudah-mudahan Bang Pradi dan Ibu Afifah, berdua ini bisa membangkitkan semangat, membangun Kota Depok, semua lapisan masyarakat bisa disentuh, intinya itu," ujarnya.
Soal program berobat dengan KTP, Afifah mengatakan masyarakat tidak perlu repot untuk mengurus surat-surat yang dibutuhkan.
Alhamdulillah kalau program-program ke depan insyaAllah beliau dikabul jadi wakil Walikota (Afifah Alia) itu saya sangat mendukung, sangat merespon. Banyak program-program untuk mendukung masyarakat terutama masyarakat kalangan bawah.
"Jadi nanti, pengurusan surat-suratnya Pemkot yang urus, bukan warga yang bolak-balik ke RT, ke RW, mudah-mudahan nanti ke depannya program ini bisa kita wujudkan," tuturnya.
- Baca Juga : Warga Depok Pilih Pradi-Afifah, Biar Berobat Cukup Pakai KTP
- Baca Juga : Wujudkan Depok Kota Religius, Afifah: Kita Bangun Madrasah
Afifah menjelaskan, program ini pastinya sangat membantu masyarakat yang kesulitan berobat ke rumah sakit. "Berobat cukup dengan KTP (untuk) RSUD, nanti kalau RSUD-nya penuh kita rujuk ke rumah sakit swasta," katanya. []