Program Toko Digital Menjadi Solusi Mudah Penjualan Gas Elpiji bagi Mitra

memenuhi kebutuhan gas Elpiji, PT Sentra Niaga Bersama membuka layanan digital BerandaToko yang terintegrasi dengan aplikasi Whatsapp.
Digitalisasi warung LPG

TAGAR.id, Jakarta - Dalam rangka memberi kemudahan bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan gas Elpiji, PT Sentra Niaga Bersama membuka layanan digital BerandaToko yang terintegrasi dengan aplikasi Whatsapp.

Inovasi ini juga membuka kesempatan bagi siapa saja yang berminat menjadi agen atau mitra, baik itu perorangan maupun badan usaha perdagangan atau toko untuk mengembangkan usaha penjualan gas Elpiji.

Pertemuan dengan para mitra yang berminat untuk bergabung di gelombang perdana ini diadakan pada Jumat, 6 September 2024. Mekanismenya cukup mudah, dimana pemilik toko yang bergabung sebagai mitra akan melakukan promosi dalam bentuk pemasangan standing banner sebagai media iklan di lokasi tersebut.

Kemudian mitra bisa menawarkan pembelian gas Elpiji kepada konsumen, dan proses pemesanan dilakukan melalui link BerandaToko. Setelah proses pemesanan selesai, armada kurir dari PT Sentra Niaga Bersama atau SeNB Group akan mengantarkan pesanan langsung ke alamat konsumen tersebut.

Produk yang ditawarkan para mitra adalah Bright Gas 5,5 kg dan Bright Gas 12 kg melalui aplikasi BerandaToko, yang akan membantu pelanggan dalam memenuhi kebutuhan gas Elpiji lebih cepat, mudah, beserta jasa antar gratis.

Pelanggan dapat menggunakan QR code dengan telepon pintar dan mendapatkan pelayanan prioritas. Layanan mencakup produk Elpiji yang sesuai dengan ketentuan Pertamina dan layanan antar dari pukul 7 pagi hingga pukul 8 malam.

Produk gas Elpiji Bright Gas kemasan 5,5 Kg dijual kepada konsumen mengikuti HET Pertamina dengan harga Rp. 90.000, sementara Bright Gas kemasan 12 Kg dijual dengan harga Rp. 192.000. Tentu ini akan menjadi nilai jual yang menarik. Selain itu, data dan transaksi digital dari tiap pelanggan dijamin keamanannya.

Pelanggan dapat melacak status pesanan produk Elpiji dan diberikan opsi untuk metode pembayaran baik melalui e-Wallet maupun Virtual Account Bank dan beragam fitur layanan lainnya. Selain memberi kemudahan bagi konsumen, program toko digital menjadi solusi mudah penjualan gas Elpiji bagi mitra.

Sentra Niaga Bersama atau SeNB Group sebagai perusahaan induk, memiliki Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) dan telah menjalin hubungan mitra dengan banyak agen yang tersebar di Jabodetabek, Banten, dan Medan.

Dengan pengalaman menjalankan usaha pemasaran dan distribusi Elpiji selama hampir 25 tahun, SeNB Group selalu siap untuk melayani beragam pelanggan industri, hotel, restoran, kafe hingga pelanggan rumah tangga. []

Berita terkait
Kementerian BUMN RI Gandeng Tokopedia Luncurkan ‘Rumah BUMN’ Demi Akselerasi Target 30 Juta UMKM Digital
Halaman khusus berisi kumpulan produk UMKM binaan Kementerian BUMN RI ‘Rumah BUMN’ resmi diluncurkan di Tokopedia, Selasa, 13 Juni 2023.
Hari Pahlawan, Inisiatif Hyperlocal Tokopedia Dukung UMKM Lokal Jadi Pahlawan Ekonomi Digital
Jelang Hari Pahlawan, Simak kisah UMKM sekaligus pahlawan ekonomi Tea Heaven, Bakso Damas dan Madu Bantal–yang memberdayakan masyarakat.
Lewat Tokopedia Devcamp 2022, Pupuk Talenta Digital Indonesia Jadi Pemimpin Teknologi Masa Depan
Perusahaan teknologi Indonesia, Tokopedia, baru saja menyelesaikan program pelatihan intensif dan komprehensif di bidang teknologi.