Jakarta - Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) mengatakan telah menyelesaikan susunan Kabinet Kerja Jilid II untuk periode 2019-2024. Nama-nama yang akan duduk dalam kursi kabinet pun sudah rampung tapi meski tak menutup kemungkinan akan ada perubahan sebelum waktu pengumuman.
Kabarnya, nama-nama yang mengisi kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin diisi dari kalangan profesional dan kalangan politisi. Ada yang merupakan menteri dari kabinet lama dan menteri yang benar-benar baru dalam pemerintahan.
Partai politik koalisi Jokowi-Ma'ruf Amin pun berlomba-lomba menyodorkan nama-nama sebagai kandidat calon menteri. Tapi tidak dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Sebagai salah satu partai politik (parpol) pendukung Jokowi-Ma'ruf di pemilihan presiden (pilpres) 2019, PSI mengaku tak mengajukan nama ke Jokowi.
"Sejauh ini PSI tidak mengajukan nama calon menteri ke Presiden Jokowi," ucap Juru Bicara PSI Dara Nasution kepada Tagar, Selasa, 15 Oktober 2019.
Alasannya, pemilihan menteri di kabinet Jokowi merupakan hak prerogatif dari presiden. Lalu, siapa calon menteri yang PSI dukung di Kabinet Kerja Jilid II Jokowi?
Dara mengatakan siapapun menteri yang akan dipilih kelak entah menteri yang baru dalam pemerintahan maupun menteri dari pemerintahan lama, kata dia, PSI tidak akan mengintervensi keputusan presiden.
"PSI menyerahkan sepenuhnya pada Pak Jokowi. Yang paling tahu kebutuhan menteri adalah Pak Jokowi, apalagi ini adalah periode kedua beliau," tutur Dara.
Presiden Joko Widodo meninggalkan lokasi usai menjenguk Menko Polhukam Wiranto di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Jumat, 11 Oktober 2019. (Foto: Antara/Aditya Pradana Putra)
Susunan Kabinet Rampung
Jelang pelantikan Presiden terpilih Jokowi dan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin, 20 Oktober 2019, Jokowi mengatakan telah menyelesaikan susunan kabinet Kerja Jilid II untuk periode 2019-2024.
"Sudah [selesai]," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat, 11 Oktober 2019.
Meski Jokowi belum dapat memastikan kapan pengumuman susunan kabinetnya. Tapi, ia memberikan clue kemungkinan pengumuman susunan kabinet baru tidak akan jauh dari hari pelantikannya.
"Nanti, mungkin bisa dihari yang sama dengan pelantikan, mungkin sehari setelah pelantikan. InsyaAllah semua akan kita siapkan," ucapnya.
Nama-nama yang dalam kabinet baru memang sudah selesai. Namun, Jokowi mengungkapkan tidak menutup kemungkinan akan ada perubahan sebelum waktu pengumuman.
"Mungkin ada pertimbangan, masih bisa," tuturnya. []