Jakarta - Agar tubuh tetap berstamina dalam menjalankan aktivitas seharian selagi berpuasa, maka harus diperhatikan sejumlah makanan ketika bersantap sahur.
Setidaknya saat ketika makan sahur wajib memenuhi unsur vitamin, protein dan mineral. Agar selama berpuasa kesegaran dan kestabilan tubuh kita fit sepanjang hari.
Saat kita menyediakan menu sahur kerap kali dilanda kantuk yang hebat. Oleh sebab itu, ada beberapa makanan yang praktis, sederhana, tanpa ribet yang dapat disajikan secara cepat, dan cocok jadi santap sahur. Makanan ini mengandung gizi yang tinggi. Berikut Tagar merangkumnya.
1. Buncis Oseng Telor
Ilustrasi (Foto: cookpad)
Buncis oseng telor merupakan makanan yang diracik dari sayur buncis yang mengandung mangan, vitamin C, mineral, kalsium, zat besi, magnesium, dan fosfor, dan telor yang mengandung protein yang tinggi dan ditambah dengan bumbu pelengkap bawang merah, bawang putih, garam dan masako penambah rasa.
Meski terlihat simpel dan praktis, sajian makanan tersebut dapat memberikan kekuatan sepanjang hari saat menjalankan ibadah puasa.
2. Tumis Kangkung
Ilustrasi (Foto: pixabay)
Tidak hanya penyajian yang simpel, bahan mentahnya pun mudah didapat. Sehingga tidak ada alasan untuk tidak mengonsumsi sayur yang memiliki nama latin ipomoea aquatica itu.
Meski dianggap sayur kangkung pengundang kantuk, ternyata menyimpan sejumlah khasiat seperti, kaya mineral, rendah kalori, mengandung vitamin A, mengandung zat besi dan fosfor.
Untuk itu, sayur kangkung atau bayam air itu cocok dikonsumsi saat sahur untuk mencegah dehidrasi, mengatasi anemia, dan dapat menimimalisir resiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan stroke, serta infeksi virus dan bakteri.
3. Sayur Bayam Bening
Ilustrasi (Foto: keeprecipes)
Bayam merupakan salah satu sayuran yang mengandung vitamin A, B, C, dan K, yang dapat menjaga sistem kekebalan tubuh serta mengandung mineral magnesium, zat besi, asam folat, kalsium, potasium, dan sodium.
Uniknya, dalam bayam terdapat kandungan yang dapat menunda rasa lapar dan kelaparan disebut thilakoid. Untuk itu, sayur ini cocok dikonsumsi saat sahur supaya kita tetap kuat menjalani ibadah puasa.
4. Nasi Pecel
Ilustrasi (Foto: merdeka)
Nasi pecel berisikan berbagai macam sayuran yang sangat baik untuk tubuh kita. Tempe, tahu, dan saus kacang juga kaya protein, sehingga bisa menjaga tubuh agar tetap kuat selama berpuasa.
Tidak hanya protein, tapi dalam kacang-kacang juga menyimpan mineral yang dapat memberikan persediaan kebutuhan air dalam tubuh saat menjalani ibadah puasa dan terhindar dari dehidrasi.
5. Martabak Mi
ilustrasi (Foto: cookpad)
Makanan ini diracik dari bahan mi goreng yang mengandung karbohidrat dan telor yang mengandung protein dapat memberi kekuatan pada tubuh saat menjalankan ibadah puasa. Penyajiannya yang simpel dan tidak memakan banyak waktu. []
Baca juga: