Jakarta - Setelah menluncurkan Quick Charge 4+ pada 2017, Qualcomm tidak melanjutkan generasi penerusnya sebagai Quick Charge 5 atau Quick Charge 5+, tapi secara mengejutkan Qualcomm akan memperkenalkan Quick Charge 3+.
Dilansir dari laman Gizmochina, Rabu, 29 April 2020, teknologi pengisian daya terbaru ini akan membawa pengisian lanjutan pada titik harga yang lebih rendah. Qualcomm mengatakan bahwa fitur ini akan tersedia pertama kali pada prosesor Snapdragon 765 dan Snapdragon 765G.
Quick Charge 3+ ini diklaim mampu mengisi daya mulai dari 0 persen sampai dengan 50 persen hanya dalam waktu 15 menit. Kemudian teknologi pengisian daya cepat ini akan menggunakan dukungan kabel USB-A ke Type-C.
Quick Charge 3+ mampu mengisi daya dari 0 hingga 50 persen dalam waktu 15 menit. (Foto: Gizmochina)
Kemudian pada Quick Charge 3+ ini juga memiliki kemampuan untuk mengiddentifikasi daya kabel terintegrasi. Teknologi pengisian daya terbaru dari Qualcomm ini diklaim lebih efisien 35 persen dari generasi sebelumnya.
Quick Charge 3+ pertama kali tersedia untuk ponsel Xiaomi Mi 10 Youth. Ponsel ini juga mendukung Quick Charge 4+, artinya Mi 10 Youth ini menjadi smartphone pertama di dunia yang mendukung dua teknologi pengisian daya. Qualcomm menyebut bahwa teknologi akan tersedia untuk banyak perangkat seluler Snapdragon ke depannya.[]