Jakarta - Ajax Amsterdam meraih satu dari tiga target musim ini setelah tampil sebagai juara Piala KNVB. Di final di Stadion Feijenoord, Senin, 6 Mei 2019, dinihari WIB, Ajax mengalahkan Willem II Tilburg 4-0.
Sukses itu menjadikan Ajax meraih trofi itu untuk ke-19 kalinya sekaligus memperpanjang rekor sebagai tim yang paling banyak memenanginya. Disusul Feyenoord yang sudah 13 kali menjadi juara. Willem II sendiri baru dua kali memenangi Piala KNVB pada 1944 dan 1963.
Ajax juga berpeluang mengulang sukses musim 1971-72 saat meraih treble. Saat itu, Ajax yang dimotori yang legenda, Johan Cruyff memenangi Eredivisie Belanda, Piala KNVB dan Liga Champions.
Saat ini, Ajax berpeluang besar memenangi Eredivisie setelah menduduki puncak klasemen dengan poin 80. Sama dengan perolehan poin PSV Eindhoven, namun mereka unggul selisih gol. Kompetisi Eredivisie sendiri tinggal menyisakan dua pertandingan lagi.
Di Liga Champions, Ajax telah mencapai semifinal. Di laga pertama, mereka mengungguli Tottenham Hotspur 1-0. Tim asuhan Erik ten Hag hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos ke final saat menjamu Tottenham di semifinal kedua di kandang sendiri di Stadion Johan Crujff, Kamis, 9 Mei 2019, dinihari WIB.
Di pertandingan melawan Willem II itu, striker veteran Klaas Jan Huntelaar memborong dua gol kemenangan Ajax. Namun sebelumnya, kemenangan Ajax dibuka bek Daley Blind di menit 38.
Hanya berselang satu menit, Huntelaar memperbesar keunggulan Ajax. Mantan striker Real Madrid dan AC Milan ini menyelesaikan umpan dari Hakim Ziyech.
Selanjutnya, pemain berusia 35 ini mencetak gol keduanya di menit 67. Gol itu menjadikan Ajax unggul 3-0. Mereka pun kian meninggalkan Willem II yang tidak berkutik di sepanjang pertandingan.
Selanjutnya, bek Rasmus Kristensen melengkapi kemenangan Ajax di menit 76. Skor 4-0 untuk Ajax tak berubah sampai akhir pertandinga. Pencapaian gemilang ini menjadi modal berharga Ajax untuk menghadapi Tottenham di semifinal kedua Liga Champions. []
Baca juga:
- Ajax Taklukkan Tottenham Lewat Gol Van de Beek
- Tottenham vs Ajax, Susunan Pemain dan Prediksi
- Pelatih Ajax Bantah Tudingan Pochettino
- Kejutan, Singkirkan Juventus, Ajax ke Semifinal
- Juventus vs Ajax, Ronaldo Tak Akan Dikawal De Ligt