Jakarta- Tanggal 03 November 1954, monster raksasa muncul dari kedalam laut, meneror manusia lewat film Godzilla. Enam puluh lima tahun sudah berlalu, magnet film Godzilla masih mampu menyedot perhatian publik. Setiap ada sekuel baru Godzilla, filmnya laris ditonton alias box office. Jepang tak mau ketinggalan untuk mengabadikan kesuksesan film fiksi ilmah dengan membangun taman Godzilla.
Netflix, penyedia layanan berlangganan streaming terkemuka di dunia tak mau ketinggalan ikut merayakan 65 tahun kehadiran Godzilla yang fenomenal. Film-film yang akan diputar The Planet Eater, Godzilla: King of Monsters - skuel yang paling melegenda yang dirilis tahun 2014, Godzilla: King of Monsters, Universal's Godzilla VS Evangelion 4D Ride and Criterion's yang dirilis dalam pita Blu-ray.
Produser film Toho Company, Tomoyuki Tanaka yang menginspirasi lahirnya film fenomenal Godzilla ikut merayakan dengan memutar film pendek. Dalam portal godzilla-movies.com disebutkan bahwa Tanaka bisa dibilang bapaknya film Godzilla sangat berdedikasi membawa sukses film Godzilla.
Selamat Ulang Tahun Godzilla
Jika Anda fans berat Godzilla dan sedang mencari komunitas online eksklusif untuk berbagi pengalaman, bergabunglah di forum Film Godzilla, sebuah komunitas khusus untuk penggemar film Godzilla. Berbagai artikel mengenai seluk beluk Godzilla ada dikupas di komunitas ini.
Sebagai penggemar berat, tentu Anda tak ketinggalan menonton skuel Godzilla: King of the Monster. Film yang dirilis Mei 2019 ini memperlihatkan Godzilla mengeluarkan senjata atau kemampuan berbahaya dari mulutnya. Monster ini menunjukkan ancamannya dengan melepaskan napas atom lewat mulut ke udara.

Godzilla: King of the Monsters merupakan sekuel ke-35 dalam franchise Godzilla setelah meluncur perdana pada tahun 2014. Naskahnya ditulis oleh Zach Shields. Sementara deretan artis yang membintangi film ini adalah Kyle Chandler, Vera Farmiga, Ken Watanabe, Millie Bobby Brown dan Bradley Whitford. Skuel terbaru baru akan dirilis tahun depan dengan judul Godzilla VS Kong, dibintangi Millie Bobby Brown dan Kyle Chandler.
Untuk mendapatkan berita terbaru seputar film Godzilla: King of the Monsters (2014) dan Godzilla VS Kong (2020) bisa follow Facebook, Twitter dan Instagram godzilla-movies.com. Anda juga bisa mempertimbangkan berlangganan surat elektronik (surel) untuk mendapatkan postingan atau berita-berita terbaru.