Jakarta - Semenjak Kepastian diluncurkan di YouTube, tembang Aurel Hermansyah itu bertengger di puncak trending ke-1. Otomatis mendepak lagu How You Like That milik BLACKPINK ke urutan ke-2. Bagaimana reaksi Aurel atas respons terhadap karya terbarunya?
Bapak-bapak online-ku tanpa kalian aku belum tentu bisa seperti ini.
Putri musisi Anang Hermansyah itu mengucap rasa syukur dengan apa yang diperolehnya setelah merilis Kepastian yang bila dihitung per Senin 6 Juli 2020 telah berada di YouTube selama empat hari.
"Alhamdulillah.. Enggak bisa berkata-kata terima kasih buat semua yang sudah support untuk single terbaruku 'Kepastian' setelah sekian lama enggak keluarkan lagu," tulis Aurel di akun Instagramnya, @aurelie.hermansyah.
Baca juga:
- BLACKPINK Tersungkur Lawan Aurel Hermansyah di YouTube
- Musisi Bagoes AA, Terkerek Acara Prambors Era 70-an
- Mike Shinoda 'Linkin Park' Rilis Album Baru di Twitch
Aurelie Hermansyah. (Foto: Instagram/aurelie.hermansyah)
Tak luput juga rasa terima kasih dipanjatkan Aurel kepada Tuhan Yang Maha Esa, keluarga, dan seluruh warganet yang melihat Kepastian di YouTube. Berkat yang disebutkannya, dara bernama asli Titania Aurelie Hermansyah tersebut tak dapat memperoleh hasil yang baik.
"Sekali lagi terima kasih ya Allah SWT... dan untuk keluarga, emak-emak, adik-adik, kakak, bapak-bapak online-ku tanpa kalian aku belum tentu bisa seperti ini," tulis Aurel.
Kepastian dirilis pada Jumat 3 Juli 2020 di akun YouTube MyMusic Records. Hingga Senin pagi 6 Juli 2020, telah ditonton 5,6 juta kali dan konstan bertengger di trending YouTube ke-1.
Lagu yang mengget Tohpati sebagai Music Produser ini langsung mendepak tembang terbaru BLACKPINK. BLACKPINK harus pasrah duduk di posisi trending ke-2.
Selain melibatkan Tohpati, juga bekerjasama dengan String Section yang direkam di Prague, Ceko. Sementara vokal direkam di Jakarta. Ashanty juga ikut campur dalam proyek musik terbaru Aurel ini. Ibunda Aurel tersebut didaulat menjadi Vocal Director.