Real Madrid Susul Barcelona Lolos ke Babak 16 Besar Copa del Rey Spanyol

Di babak kedua usaha tuan rumah untuk membobol gawang Madrid tidak berhasil
Skor akhir 0-5 di laga 32 besar Copa del Rey Deportiva Minera vs Real Madrid pada 6/1/2025 (Foto: X/Real Madrid C.F. @realmadrid)

TAGAR.id – Real Madrid melaju ke babak 16 besar kompetisi Copa del Rey Spanyol setelah mencukur Deportiva Minera, tim divisi empat liga Spanyol, dengan skor telak 5-0 pada Senin, 6/1/2025, pukul 19.00 waktu setempat bersamaan dengan Selasa, 7/1/2025, pukul 01.00 tengah malam WIB di Estadio Municipal Angel Celdran.

Dengan kemenangan ini Real Madrid susul Barcelona ke babak 16 besar Copa del Rey.

Sampai turun minum Los Blancos sudah unggul 3-0 yang diawali dengan gol cepat yang dijaringkan oleh Valverde menit 5, serta dua gol lagi oleh Camavinga menit 13, dan Guler menit 28.

Di babak kedua usaha tuan rumah untuk membobol gawang Madrid tidak berhasil. Bahkan, gawang mereka yang kebobolan dua gol lagi yang dicetak oleh Modric menit 55 dan gol kedua (brace) Guler menit 88.

Sampai wasit meniup peluit panjang usaha tuan rumah, yang merupakan klub di divisi empat di Liga Spanyol, untuk mencetak gol sia-sia karena keunggulan tetap 5-0 untuk Madrid.

Statistik pertandingan menunjukkan bola dikuasai oleh tim tamu Real Madrid sebesar 67%, sedangkan tuan rumah Deportiva Minera 33%.

Tembakan langsung ke gawang dilesatkan pemain Real Madrid sebanyak 21, sementara tuan rumah hanya satu. Sepak pojok ditendang pemain Madrid sebanyak 9, sedangkan tuan rumah nol.

Wasit mengeluarkan satu kartu kuning untuk pemain tuan ruma Deportiva Minera.

- (bbc.com dan dari berbagai sumber). []

Berita terkait
Real Madrid Tandang ke Deportiva Minera di Babak 32 Besar Copa del Rey 7 Januari 2025 Pukul 01.00 WIB Ini Prediksinya
Minera jadi yang lebih segar dari kedua tim, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, akan melakukan sejumlah perubahan pada tim terkuatnya