Real Madrid vs Sevilla di La Liga Spanyol 22 Desember 2024 Pukul 22.15 WIB Ini Prediksinya

Sampai matchday 17 Los Blancos ada di posisi ke-3 di klasemen dengan 37 poin terpaut satu poin dari Barcelona dan Atletico Madrid
Ilustrasi - Real Madrid vs Sevilla di La Liga Spanyol 22 Desember 2024 Pukul 22.15 WIB (Foto: khelnow.com)

TAGAR.id – Real Madrid jamu Sevilla pada matchday 18 di Bernabeu pada hari Minggu, 22/12/2024, pukul 16.15 waktu setempat bersamaan dengan pukul 22.15 WIB.

Sampai matchday 17 Los Blancos ada di posisi ke-3 di klasemen dengan 37 poin terpaut satu poin dari Barcelona dan Atletico Madrid, sedangkan Los Hispalenses di posisi ke-11 dengan 22 poin.

Real Madrid telah meraih sebagian besar kemenangan di Bernabeu musim ini, mereka akan menyambut Sevilla pada Minggu (22/12/2024) sore. Los Blancos baru saja memenangkan Piala Interkontinental FIFA di mana mereka mengalahkan tim Meksiko Pachuca dengan skor 3-0.

Kini mereka berpeluang besar untuk naik ke puncak klasemen La Liga karena rivalnya Barcelona telah kehilangan poin. Jika Madrid menang melawan Sevilla, mereka akan mendapat keunggulan dua poin jika Barcelona dan Atletico kalah pada matchday 17 sehari sebelumnya.

Prediksi susunan pemain (lineup):

Real Madrid (4-2-3-1): Courtois (kiper); Vazquez, Tchouameni, Rudiger, Garcia; Valverde, Camavinga; Rodrygo, Bellingham, Vincius Jr; Mbappe

Pelatih: Carlo Ancelotti

Sevilla (4-3-3): Fernandez (GK); Montiel, Bade, Gudelj, Salas; Bueno, Agoume, Saul; Idumbo, Iheanacho, Lukebakio

Pelatih: Garcia Pimienta

Riwayat head to head (h2h) antara Real Madrid dan Sevilla dalam 58 pertemuan, yaitu:

Real Madrid menang: 37 (63,79%)

Imbang: 5 (8,62%)

Sevilla menang: 16 (27,59%)

Prediksi skor akhir: Real Madrid 3-1 Sevilla.

Pertandingan di La Liga Spanyol pada 22/12/2024:

  • Valencia vs Deportivo Alaves (pukul 20.00 WIB)
  • Real Madrid vs Sevilla (pukul 22.15 WIB)
  • Las Palmas vs Espanyol (23/12/2024, pukul 00.30 WIB)
  • Leganes vs Villarreal (23/12/2024, pukul 00.30 WIB)
  • Real Betis vs Rayo Vallecano (23/12/2024, pukul 03.00 WIB)

- (bbc.com, sportsmole.co.uk, khelnow.com, sportskeeda.com dan sumber lain). []

Berita terkait
Real Madrid Juara Interkontinental FIFA Gulingkan Pachuca di Qatar
Mbappe memberi Madrid keunggulan di akhir babak pertama