Jakarta - Produsen smartphone asal China, Realme memutuskan peluncuran duo ponsel Realme, yaitu Realme 6 dan Realme 6 Pro dilakukan secara live streaming (online), di India, Kamis, 5 Maret 2020.
Sebelumnya, Realme mengumumkan acara peluncuran Realme 6 dan 6 Pro di depan tamu undangan, pada pukul 12.30 waktu setempat di Stadion Indoor Indira Gandhi, New Delhi, India.
Namun, berdasarkan kebijakan dari WHO, Realme kemudian mengubah acara peluncuran tersebut secara tertutup dan disiarkan secara live streaming di akun YouTube Realme India.
Melalui akun Twitter CEO Realme India, Madhav Seth, dia mengatakan perubahan metode peluncuran dua ponselnya ini dilakukan untuk mengurangi dan mencegah dampak penyebarab virus corona yang saat ini tengah mewabah.
"Menimbang laporan terkini tentang dampak #coronavirus & saran terkait oleh pejabat kesehatan untuk menjaga jarak sosial sebagai tindakan pencegahan, saya membatalkan acara terbesar kami. Akan tetap memberikan pidato langsung di stadion dengan Anda menonton acara #realme6series secara online," tulis Madhav.
Spesifikasi
Dilansir dari GSM Arena, Kamis, 5 Maret 2020, Realme 6 series akan dibekali empat kamera belakang, dengan konfigurasi kamera utama beresolusi 64 MP. Kemudian tiga kamera lainnya adalah telephoto dengan fitur 20x zoom, ultrawide dan makro, yang masih belum terungkap resolusinya.
Kamera depan akan dimuat dalam model punch hole dengan konfigurasi kamera ganda untuk varian Realme 6 pro dan single selfie camera untuk varian reguler.
Kemudian dari segi muka, Realme 6 series ini akan memiliki layar beresolusi Full HD+ yang sudah mendukung fitur refresh rate 90Hz. Layar tersebut akan menampilkan kualitas warna cerah dan lebih tajam, serta mampu memberikan pengalaman vivid yang lebih baik.
Realme 6 dan 6 Pro meluncur 5 Maret 2020. (Foto: Gsmarena)
Kapasitas baterai Realme 6 series masih belum terungkap,tapi dipastikan ponsel ini akan mendukung pengisian daya cepat 30 watt, yang mampu mengisi daya dari 0 sampai 40 persen dalam waktu 15 menit.
Bila dilihat pada poster yang diposting dalam laman resmi Realme India, ponsel ini memiliki lubang speaker yang cukup lebar. Artinya Realme 6 series kemungkinan akan memiliki speaker stereo ganda seperti yang terdapat pada Realme X2 Pro.
Untuk pilihan warna, salah satu sumber dari Weibo menyebutkan, Realme 6 Pro akan hadir dengan tiga pilihan warna, yakni ungu, oranye dan biru.
Varian Realme 6 Pro akan hadir dengan tiga varian warna, yakni ungu, oranye dan biru. (Foto: Gsmarena)
Harga
Realme 6 series diperkirakan akan dibanderol dengan harga yang tidak jauh berbeda dengan pendahulunya Realme 5 series. Realme 5 di India dijual dengan harga 10.000 rupee atau sekitar Rp 1,9 juta. Kemungkinan untuk varian Realme 6 series akan dibanderol sekitar Rp 2 jutaan.[]