Jakarta - Satu di antara pertimbangan dalam memilih smartphone adalah yang memiliki baterai berkapasitas besar, awet dan fitur pengisian daya yang super cepat. Mengapa demikian, sebab pada zaman sekarang ini kita banyak melakukan kegiatan pekerjaan dan aktivitas belajar-mengajar melalui perangkat pintar tersebut. Sektor baterai pada ponsel tentu harus mumpuni untuk melakukan multitasking.
Bayangkan jika baterai ponsel kalian boros, cepat habis, dan membutuhkan waktu berjam-jam untuk mengisi daya. Sudah barang pasti merepotkan dan mengganggu aktivitas.
Kejadian seperti itu tidak akan terjadi apabila kalian menggunakan smartphone Realme 7 Series. Realme sebagai brand teknologi asal China tersebut selalu mendengarkan kebutuhan pada pengguna gawai. Ponsel Realme 7 Series didukung pengecasan super cepat, baterai berkapasitas besar, awet dalam penggunaan seharian, sehingga kalian terus produktif.
Realme 7 Pro
Realme 7 Pro memiliki pengisian daya paling super cepat, yaitu 65W SuperDart Charge. Ponsel kelas menengah ini mendukung teknologi terdepan pertama yang datang di seri Pro dari lini angka smartphone Realme.
Realme 7 Pro. (Foto: Realme Indonesia)
Ponsel ini hanya butuh waktu 3 menit dari 0-13 persen, cukup singkat kan. Bahkan cuma 34 menit untuk mengisi daya baterai hingga 100 persen. Dan, hanya dalam waktu 12 menit dapat mengisi hampir 50 persen. Bahkan saat bermain game berat, 65W SuperDart Charge dapat mengisi daya hingga 43 persen hanya dalam 30 menit. Realme 7 Pro menggendong baterai 4500mAh.
Belum banyak kompetitor ponsel di pasaran yang mampu menawarkan kehebatan pengecasan baterai ini, bahkan dalam rentang harga yang ditawarkan bisa dikatakan bahwa Realme 7 Pro menjadi satu-satunya.
Realme 7
Realme 7 mendukung fitur fast charging melalui pengisian daya cepat 30W Dart Charge. Melalui teknologi ini, baterai di smartphone Realme tersebut bisa terisi hingga setengah kapasitas hanya dalam waktu sekitar 30 menit saja. Realme 7 juga mendukung pengisian daya 15W PD, membuatnya lebih serbaguna.
Realme 7 dan Dart Charger 30W. (Foto: Realme)
Algoritme pengisian daya yang dikembangkan untuk Realme 7 mencakup lima lapisan perlindungan keamanan dan memberikan perlindungan keamanan tingkat perangkat keras untuk seluruh proses pengisian daya. Baterai 5000mAh yang lebih besar memberikan masa pakai baterai yang lebih lama dalam penggunaan sehari-hari. Sekali lagi Realme buktikan bahwa teknologi pengisian daya cepat dan aman itu memungkinkan.
Realme 7i
Sebagai seri junior dari Realme 7 Series, yaitu Realme 7i juga turut dipasangkan teknologi 18W Quick Charge yang mampu mengisi kapasitas baterai 33 persen dalam waktu 30 menit.
Berdasarkan pengujian realme Lab, baterai 5000mAh pada Realme 7i dapat bertahan selama 34 hari dalam mode siaga. Ditambah dengan fitur reverse charge, Realme 7i juga dapat menjadi perangkat powerbank untuk mengisi gadget lain.
Realme 7i. (Foto: Realme Indonesia)
Para pengguna smartphone Realme yang kebanyakan anak muda memiliki beragam aktivitas dalam kesehariannya. Oleh karena itu, kurang ideal apabila mereka harus membuang waktu hanya untuk menunggu baterai ponselnya hingga penuh.
Dengan waktu pengecasan singkat untuk mengisi baterai di Realme 7 Series, maka mereka dapat lebih efektif memanfaatkan waktunya untuk beragam kegiatan lain.
Pantau terus dan ikuti akun Instagram @realmeindonesia atau kunjungi realme.com/id untuk informasi terkini mengenai beragam produk dari Realme.[]