Jakarta - Realme menyatakan akan membawa produk artificial intelligence of things (AIoT) terbaru garapan mereka, yakni Realme Smart TV pada 24 Agustus 2020. Kehadiran TV pintar ini semakin menguatkan brand Realme bukan hanya berfokus pada pengembangan ekosistem smartphone saja.
Di tengah banyak stigma yang menyebutkan bahwa TV panel datar memiliki kualitas suara yang buruk, Realme berani untuk berinovasi dan mendobrak stigma tersebut. Membawa konsep Date-to-Leap, Realme Smart TV disematkan 4 speaker built-in dalam bodi yang tipis sehingga mampu memanjakan indra para penggunanya.
Dalam keterangan resminya kepada Tagar, Rabu, 19 Agustus 2020, Realme mengatakan bahwa Smart TV mereka memiliki dua pasang speaker yang ditanam di bawah panel layar, di mana setiap pasangnya terdiri dari satu speaker full-range dan satu tweeter. Keempatnya mampu mengeluarkan daya mencapai 24 watt, lebih bertenaga dari kompetitor sekelasnya.
Realme Smart TV. (Foto: Realme Indonesia)
Dari segi fungsinya, speaker full-range berguna untuk memberikan kekuatan audio secara menyeluruh dengan suara bass mendalam. Sedangkan speaker tweeter berfungsi membantu mengeluarkan suara dengan detail frekuensi tinggi seperti suara percakapan dan dialog.
Tidak hanya itu, Realme Smart TV juga dilengkapi dengan kehadiran teknologi Dolby Audio yang menjadikan speaker TV pintar ini sangat nyaman untuk digunakan menonton film. Dengan mengaktifkan fitur ini, keluaran audio dari konten apapun dapat diputar dengan kualitas terbaik dan mampu memberikan audio super jernih, suara surround, dan kendali volume otomatis.
Realme menyatakan bahwa selama periode 2020, mereka akan memboyong sejumlah perangkat AIoT dengan mewujudkan strategi 1+4+N, yakni 1 Core, 4 Smart Hub dan Produk N AIoT. Smart TV sendiri merupakan bagian dari 4 SMart Hub yang bersanding dengan Smart Earphone, Smart Watch, dan Smart Speaker.[]