Simalungun - Truk kontainer bermuatan barang mengalami kecelakaan di jalan Asahan kilometer 4 Kabupaten Simalungun pada Kamis 19 November 2020 pagi sekitar pukul 9.00 WIB.
Diduga kecelakaan terjadi akibat truk kontainer tersebut mengalami rem blong. Akibatnya, sebanyak enam sepeda motor serta enam mobil ringsek tertabrak, sementara lima orang meninggal dunia usai terlindas truk, dan tiga orang lainnya mengalami luka-luka.
Saat ini 5 jenazah berada di Rumah Sakit Umum Daerah Djasamen Saragih dan Vita Insani. Untuk sopir melarikan diri dan kami sedang melakukan pencarian
Di lokasi kejadian, Kanit lantas Polres Simalungun Ramadhan Siregar mengatakan, dugaan sementara terjadinya kecelakaan akibat truk mengalami rem blong, hingga menabrak sejumlah pengendara.
Kecelakaan di jalan Asahan kilometer 4 kabupaten Simalungun, Kamis, 19 November 2020.(Foto: Tagar/Anugerah Nasution)
"Kejadian terjadi kira kira pukul 9 pagi tadi. Dari hasil informasi sementara yang kami kumpulkan rem truk blong dan menabrak 6 mobil serta 2 sepeda motor. Sejauh ini ada lima korban tewas." ujar Ramadhan kepada Tagar.
Pantauan di lapangan, kejadian tersebut menyebabkan kemacetan yang panjang. Polisi pun kini masih melakukan olah kejadian perkara untuk menyelidiki penyebab kecelakaan. Sementara sopir truk melarikan diri untuk menghindari kerumunan masa.
- Baca juga: Puluhan Rumah di Simalungun Rusak, Pohon Besar Bertumbangan
- Baca juga: Ke Simalungun, Mensos Lihat Bantuan Pesantren dan Gereja
"Masih kita lakukan olah TKP untuk mengetahui kepastian penyebab kecelakaan. Saat ini 5 jenazah berada di Rumah Sakit Umum Daerah Djasamen Saragih dan Vita Insani. Untuk sopir melarikan diri dan kami sedang melakukan pencarian" ujar Ramadhan.[]