Jakarta – Seperti yang diketahui, biasanya popcorn memiliki rasa manis caramel atau atau rasa asin. Sedangkan mi biasanya berkuah atau pun digoreng. Lantas pernah mendengar popcorn mi?
Ini bukan campuran antara bentuk jagung yang telah dimasak menjadi popcorn lalu digabungkan dengan mi. Namun, mi instan yang dimasak menyerupai bentuk popcorn. Terdengar biasa jika mi diolah bersama telur hingga menjadi martabak mi, tetapi variasi kali ini mi akan diolah menyerupai popcorn.
Baca Juga:
Popcorn mi ini bisa menjadi salah satu pilihan camilan di rumah. Selain bisa menjadi teman saat menonton film atau televisi, camilan ini juga dapat disajikan saat tamu berkunjung ke rumah.
Pembuatannya pun cukup praktis, hanya dengan menggunakan empat bahan utama. Makanan camilan ini memiliki tekstur yang renyah dan gurih. Berikut resep praktis membuat pop corn mi yang dikutip oleh Tagar dari Dapur Kobe.
Empat bahan yang perlu disiapkan yakni:
- 2 bungkus mi instan
- 1 bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy (isi 75 gram)
- 1 bungkus Bon Cabe (optional, jika ingin memiliki rasa pedas)
- Minyak goreng secukupnya

Pertama, rebus dua bungkus mi instan hingga matang. Lalu tiriskan dan tuang pada wadah. Sobek seluruh bumbu mi yang tersedia, dan campurkan dengan mi yang telah dimasak tadi serta aduk bumbu tersebut hingga merata. Ambil satu bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy untuk dituangkan pada wadah yang berisi mi tadi.
Campur dan aduk rata Kobe Tepung tadi bersama mi. Setelah teraduk secara merata, potong-potong mie tersebut dengan menggunakan gunting secara acak, hingga tidak terdapat lagi bentuk mi yang masing panjang.
Jika mi yang sudah ditaburi tepung sudah terpotong-potong, ambil dengan segenggam tangan dan buatlah bentuk bulat kecil. Seluruh adonan mi dibuat bulat-bulat kecil hingga habis.
Baca Juga:
Setelah semuanya siap, langkah terakhir adalah menggoreng adonan mi tadi. Siapkan wajan dan tuangkan minyak secukupnya, lalu panaskan dengan api yang tidak begitu besar. Jika minyak sudah panas, masukkan beberapa adonan mi tadi secara perlahan. Masak popcorn mi tersebut hingga matang atau warna adonannya berubah menjadi kekuningan.
Jika sudah matang, angkat dan tiriskan mi pop corn tersebut. Taburkan serbuk dari Bon cabe di atas mi popcorn, makanan pun siap disajikan dan disantap sebagai camilan. (Hafidjah Nuraulia S)