Jakarta – Bagi kalian yang sedang mencari True Wireless Stereo (TWS) yang keren dan mumpuni dalam hal kualitas audio yang baik dapat memilih Realme Buds Air 2 Neo. Perangkat audio ini memiliki mutu suara yang bagus, antara suara bass dan treble sangat seimbang sehingga menghasilkan stereo yang apik.
Mampu meredam kebisingan yang tidak diinginkan. Termasuk suara gemuruh pesawat, kereta bawah tanah, dan moda transportasi lainnya.
Misalnya saja, ketika pengguna mendengarkan lagu Georgy Porgy (Toto) yang bernuasa jazz enak sekali terdengar di kuping serasa ingin ikut berdansa ria. Atau mendengarkan lagu Enter Sandman dan Nothing Else Matters dari Metallica, suara gebukan drum dari grup metal tersebut terasa mantap di kuping.
Active Noise Cancellation
Selain itu, suara bising dari luar dapat diredam secara baik berkat teknologi Active Noise Cancellation, sehingga pengguna TWS ini nyaman mendengarkan musik favoritnya sambal beraktivitas.
Realme Buds Air 2 Neo. (Foto: Tagar/Realme Indonesia)
Realme Buds Air 2 Neo mendukung teknologi Active Noise Cancellation (ANC) yang dapat mengurangi tingkat kebisingan hingga 25dB, sehingga mampu meredam kebisingan yang tidak diinginkan.
Termasuk suara gemuruh pesawat, kereta bawah tanah, dan moda transportasi lainnya, dan TWS ini memberikan kualitas output suara memukau saat bermain game, menonton video, atau mendengarkan audio. Untuk menghasilkan output suara yang bagus, Realme Buds Air 2 Neo menggunakan 10mm Dynamic Bass Boost Driver.
Untuk para gamers, Realme Buds Air 2 Neo dapat memenuhi kebutuhan suara saat memainkan game dengan Game Mode yang ditingkatkan. Dengan latensi super rendah sebesar 88ms, TWS ini memberikan pengurangan latensi hingga 35 persen jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Baterai pada Realme Buds Air 2 Neo memungkinkan setiap orang memiliki masa pakai hingga 28 jam.
- Baca juga : Harga Realme Buds Air 2 dan Realme Buds Air 2 Neo
- Baca juga : Sebelum Rilis, Simak Dua Fitur Audio Unggulan Realme Buds Air 2
Transparency Mode
Realme Buds Air 2 Neo hadir dengan Transparency Mode, yang memungkinkan pengguna untuk mendengarkan suara sekitar dalam satu kali klik. Walaupun hadir dengan desain in-ear, berkat Transparency Mode ini, pengguna dapat tetap berbicara dengan orang lain tanpa melepas Realme Buds Air 2 Neo.
Realme Buds Air 2 Neo juga dibekali dengan IPX5 yang tahan air sehingga dapat menemani pengguna saat berolahraga. Realme Buds Air 2 Neo menjadi TWS yang paling direkomendasikan dengan fitur ANC.
Melalui Realme Buds Air 2 Neo, Realme menghadirkan fitur ANC dengan harga terjangkau untuk semua anak muda dengan desain batu permata yang trendi dan futuristik bernama “Gleaming mirror design” dengan dua pilihan warna, yaitu Active Black dan Calm Grey.[]