Jakarta - Salah satu merek smartphone terkenal asal Tiongkok, Vivo, baru saja meluncurkan smartphone Vivo Y20 (2021) di Malaysia. Sebelumnya, Vivo telah mengumumkan Y20 pada bulan Agustus dan kali ini perusahaan menindaklanjutinya dengan model 2021, yang dijuluki Vivo Y20 (2021).
Namun, tidak terlalu banyak perbedaan antara kedua model tersebut. Smartphone Vivo Y20 (2021) dibekali dengan layar IPS 6,51 inci dengan resolusi HD + dan aspek rasio 20:9.
Ponsel pintar ini memiliki karakteristik utama pada layar besar, tiga kamera di bagian belakang, dan baterai berkapasitas kuat.
Laman Gizchina melaporkan, terkait performa smartphone Vivo Y20 (2021) akan menjalankan chipset MediaTek Helio P35, ini berbeda dengan vivo Y20 dan Y20s yang dipasarkan di Indonesia. Prosesor tidak bekerja sendiri, tetapi dibantu dengan RAM 4 GB dan memori 64 GB yang dapat ditambah dengan microSD.
Perangkat ini memiliki baterai 5.000 mAh yang mendukung pengisian daya hanya 10W bukan 18W melalui port micro-USB. Firmware perangkat Y20 menggunakan tampilan FunTouch OS yang sudah dikenal berdasarkan Android 10.
Ilustrasi produk smartphone Vivo Y20. (Foto: GSMArena)
Desain Bodi tampilan Y20 (2021) terbuat dari plastik, dan smartphone ini sendiri memiliki dimensi sebesar 164.41 x 76.32 x 8.41 mm. Perangkat ini juga memiliki berat 192 gram.
Pada lensa kamera utama Vivo Y20 (2021) terletak secara vertikal dan berisi tiga modul kamera. Sensor utama memiliki resolusi 13 megapiksel dengan flash LED, sensor kedalaman 2 megapiksel, dan makro 2 megapiksel. Kamera depan perangkat memiliki desain waterdrop notch yang dilengkapi dengan resolusi 8 megapiksel.
Fitur lain yang disertakan dari Y20 (2021) termasuk slot kartu microSD, Dual 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 ac (2.4GHz + 5GHz), SIM Ganda, Bluetooth 5.0, GPS GLONASS / Beidou, pemindai sidik jari di sisi yang terletak di kanan perangkat, serta mini-jack 3.5mm.
- Baca juga: Kominfo Siapkan Penyebaran Jaringan 5G di Indonesia pada 2021
- Baca juga: Oppo Reno 5 4G Siap Rilis di Indonesia 12 Januari 2021
Vivo Y20 (2021) dijual dengan harga 599 ringgit Malaysia atau sekitar 2,2 juta rupiah. Smartphone tersedia dalam dua warna pilihan, yaitu putih dan biru. []
(Christine Sheptiany)