Tegal - Seorang nenek berusia 73 tahun dinyatakan positif Covid-19, dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Kardinah Kota Tegal, Jawa Tengah. Menambah daftar terkonfirmasi positif menjadi empat kasus virus tersebut di Kota Bahari.
Hal tersebut disampaikan Wakil Wali Kota Tegal Mohamad Jumadi, Jumat malam, 10 April 2020. Penambahan satu kasus positif Covid-19 setelah keluar hasil swab tenggorokan nenek, pasien dalam pengawasan (PDP).
"Pasien positif Covid-19 terbaru adalah seorang perempuan, usia 73 tahun, warga Desa Karanganyar, Kecamatan Dukuhturi, Kabupaten Tegal," kata Jumadi.
Saat ini kondisi pasien baik dan stabil, diagnosisnya pneumonia dan diabetes melitus.
Jumadi mengatakan, sang nenek dirawat di ruang isolasi sejak Jumat, 3 April 2020, setelah mengalami panas, batuk, dan sesak napas. Berdasarkan riwayat perjalanan, nenek baru pulang dari Tangerang.
"Saat ini kondisi pasien baik dan stabil, diagnosisnya pneumonia dan diabetes melitus," ujar Jumadi.
Pelaksana Tugas Direktur RSUD Kardinah Kota Tegal Hery Susanto menambahkan, hasil pemeriksaan swab tenggorokan pasien tersebut keluar Kamis, 9 April 2020.
"Kami sudah melaporkan hasil swab tenggorok pasien ke Dinas Kesehatan Kabupaten Tegal," ujar Hery.
Kasus Covid-19 di Kota Tegal hingga Jumat, empat positif, dua di antaranya masih dalam perawatan, satu sembuh, satu meninggal. Data menunjukkan dua pasien merupakan warga Kota Tegal, berusia 34 tahun dan 77 tahun, dua lainnya adalah warga Kabupaten Tegal berusia 49 tahun dan 73 tahun.
Tiga pasien dalam perawatan, dua dirawat di Rumah Sakit Islam Harapan Anda, satu dirawat di RSUD Kardinah. Sedangkan jumlah orang dalam pemantauan (ODP) mencapai 128 orang. []
Baca juga:
- Tidak Mudik Lebaran Agar Wabah Covid-19 Tidak Meluas
- NU Lebak Ajak Warga Tidak Menolak Jenazah Covid-19