Ronaldo? Bayern Munich Menilainya Sudah Terlalu Tua

Bayern Munich menilai Cristiano Ronaldo yang berusia 35 sudah terlalu tua sehingga tidak akan merekrutnya.
Bayern Munich menilai Cristiano Ronaldo yang berusia 35 sudah terlalu tua sehingga tidak akan merekrutnya. Bintang Juventus ini sempat diisukan akan bermain di Jerman. (Foto: ronaldo.com)

Jakarta - Cristiano Ronaldo memasuki usia 35. Bagi Bayern Munich, Ronaldo sudah terlalu tua sehingga tak tertarik merekrutnya. Bahkan bintang Juventus ini tak menyangka masih eksis di level tertinggi. Semula dia mengira di usia itu, dia sudah menghabiskan waktu dengan memancing!

Ronaldo sudah sukses di Liga Premier Inggris bersama Manchester United. Saat pindah ke Spanyol untuk bergabung dengan Real Madrid pada 2020, dia tak hanya memecahkan rekor transfer dunia. Kariernya kian bersinar dan membawa kapten tim nasional Portugal ini ke prestasi tertinggi. 

Setelah sembilan musim berkibar bersama Madrid, Ronaldo mencari tantangan baru di Italia. Bergabung dengan Juventus di usia yang tak muda, Ronaldo diprediksi bakal sulit bersaing dan mengalami penurunan. Namun dirinya justru menjadi 'tempat bergantung' Bianconeri

Banyak nama yang disodorkan. Semuanya layak untuk dipertimbangkan. Namun kalau dia sudah terlalu tua bagi kami

Pasangan Giorgina Rodriguez ini membawa Juve mempertahankan gelar juara liga di tahun pertamanya di Italia pada 2019. Kini, Juve siap diantarnya meraih trofi Liga Champions. Trofi yang selalu dibawanya saat bersama Man United maupun Madrid. 

Sukses di tiga liga top Eropa menjadikan Ronaldo disebut-sebut bakal mencoba melanjutkan karier di Bundesliga Jerman atau Ligue 1 Prancis. Dirinya pun bisa bergabung dengan raksasa Bundesliga Bayern Munich.

Rumor dia bakal Jerman gara-gara Ronaldo mendapat hadiah mobil berkelas Mercedez Benz Brabus dari Rodriguez saat merayakan hari jadi di Turin. Menariknya, mobil yang harganya mencapai 600 ribu poundsterling atau Rp 10,5 miliar itu ternyata terdaftar di Pfaffenhofen, Jerman. Tak heran bila Ronaldo dihubungkan dengan klub Bayern. 

Namun presiden klub Herbert Hainer menepis rumor tersebut. Menurutnya Bayern sama sekali tak tertarik mendatangkan Ronaldo. Alasannya jelas, pemain itu sudah terlalu tua. 

"Banyak nama yang disodorkan. Semuanya layak untuk dipertimbangkan. Namun kalau dia sudah terlalu tua bagi kami," kata Hainer seperti dikutip Football Italia.  

Dianggap sudah tua bagi Bayern, namun Ronaldo tetap menunjukkan kebolehannya. Musim ini, dia sudah mencetak 22 gol dari 28 pertandingan di berbagai kompetisi. 

Ronaldo juga membawa tim bertahan di puncak klasemen Serie A Italia. Mereka juga lolos ke 16 Besar Liga Champions. Kini, dirinya berharap membantu Bianconeri meraih trofi Liga Champions. 

"Bermain di Juve memberi kesempatan kepada saya untuk memenangi (Liga Champions). Kami tahu ini sulit karena semua tergantung banyak faktor. Namun itu tetap memungkinkan karena kami punya tim yang bagus," ucap Ronaldo.

Di usia yang sudah melewati kepala tiga, Ronaldo sendiri tak menyangka masih berada di level tertinggi. Apalagi dia pernah berpikir bakal pensiun di usia tersebut dan menghabiskan waktu dengan memancing di kampung halamannya di Madeira.

"Saya berpikir di usia sekarang ini saya hanya akan pergi memancing di Madeira," ujarnya.

"Saya memang ingin menjadi pesepak bola. Namun saya tak berpikir memenangi semua yang sudah saya raih ini," kata dia memungkasi. []

Berita terkait
Pesona Ronaldo yang Bikin Rodriguez 'Klepek-Klepek'
Georgina Rodriguez, pasangan Cristiano Ronaldo, ternyata gemetar dan salah tingkah saat pertama kali berkenalan dengan pesepak bola top itu.
Juventus Vs Roma, Ronaldo Loloskan Tim ke Semifinal
Juventus menyingkirkan AS Roma dan melaju ke semifinal Coppa Italia. Cristiano Ronaldo membawa Juve menang 3-1 atas Roma di laga perempat final.
Anak Menikah di Indonesia, Cristiano Ronaldo Hadir?
Martunis, anak angkat pesepak bola kelas dunia Cristiano Ronaldo, yang berasal dari Indonesia bakal melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat.