Ruben Onsu dan Desy Ratnasari Serasi Tampil Islami di Tengah Kabar Bakal Lamaran

Raffi Ahmad sempat unggah foto spesial dengan dua artis yang tengah jadi perbincangan. Mereka yakni Ruben Onsu dan Desy Ratnasari.
Ruben Onsu dan Desy Ratnasari Serasi Tampil Islami di Tengah Kabar Bakal Lamaran. (Foto: Tagar/Instagram/Ruben Onsu)

TAGAR.id, Jakarta - Raffi Ahmad sempat unggah foto spesial dengan dua artis yang tengah jadi perbincangan. Mereka yakni Ruben Onsu dan Desy Ratnasari.

Dalam postingan itu, Ruben mencuri perhatian karena tampil Islami dan kenakan peci. Raffi lantas isyaratkan caption penuh makna di postingannya itu. "Assalamualaikum silahkan isi caption Menanti berbuka puasa #pekerjaseni," ujar Raffi. 

Unggahan Raffi ini sontak menuai beragam komentar. Netter rupanya kepo soal status hubungan eks suami Sarwendah itu dan Desy. Tak sedikit yang menggoda Ruben akan segera melamar Desy setelah sebelumnya dikabarkan sudah log in ke Islam.

"Semoga menjadi pasangan yg abadi untuk ruben dan mbak desi ratnasari," harap netter. "Abis ramadhan ya lamarans," tutur netter. "Alhamdulillah Ya,Allah..baguslah kak, Ruben sekarang jd seorang mu'alaf @ruben_onsu @desyratnasariterdepan," kata netter. 

"Cerainya Ruben dan Sarwendah klu dilihat...kayax sihh Ruben dehh yg mmngnya mau niat cerai karna Wendah gak mau dimaduh,nyatax sekarang wenda masih mau memilih sendri dan fokus SM anak2,Ruben menjaga mentalnya tapi tidak menjaga mental anaknya," seru yang lainnya.

Netter juga membahas soal Raffi yang pernah naksir Desy semasa muda. "Raffi pasti ngerasa ditikung ruben...soalnya dl pernah naksir des," seru yang lainnya. "Aa raffi kalo senyumnya begitu pasti dia mikir hal yg diluar nalar," tebak netter. "Raffi mah santay.. Malah seneng ruben sama desy, malah nassar yg harusnya di tikung ruben... Lagian raffi udh punya istri yakakko cemburu sama masa lalu yg udh belasan tahun," tutur netter.

Masih soal Ruben, ia sebelumnya buka-bukaan soal status hubungan dengan Desy. Ayah tiga anak ini mengaku intens berkomunikasi dengan Desy.

"Ya komunikasi masih jalan terus, saling memberikan semangat ya apapun yang terjadi, dan kegiatannya satu sama lain tetap memberikan semangat," seru Ruben. "Yang penting ketika Ruben mau curhat itu nyamannya ya ke saya gitu katanya," seru Desy.

Ruben juga ternyata sering jalan bertiga dengan Desy dan putri sang artis, Nasywa. "Ya ke mana saja pasti kita bertiga, kan memang dari dulu mah dekat dengan Nasywa," kata Ruben.

Sebelumnya, Ruben juga berikan pujian buat kepribadian Desy. Ia merasa nyaman bisa curhat pada sang artis.

"Pembawaannya tenang begitu," kata Ruben. "Pokoknya kami memang sekarang lagi rajin komunikasi, obrolnya nyambung, seru. Dulu sebelumnya kami sudah dekat, teman," lanjut. 

Desy sempat menanggapi bijak pujian dari Ruben. "Kalau sekarang sih mungkin menurut saya mencari orang yang dipercaya untuk berbagi cerita tanpa ada yang dibocorkan itu tidak mudah. Barangkali Allah mempertemukan saat Ruben membutuhkan sosok itu," kata Desy.ujar Raffi. []

Berita terkait
Desy Ratnasari Puji Tabiat Ruben Onsu
Desy memilih ungkap bersikap santai. Yang pasti, ia cukup kagum pada kepribadian Ruben yang cukup dewasa meski lebih muda darinya.
Ruben Onsu Jelaskan Status Hubungan dengan Desy Ratnasari usai Dijodohkan
Ruben Onsu belakangan gencar dijodohkan dengan Desy Ratnasari. Menanggapi kabar tersebut, Ruben langsung buka suara.
Resmi Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Pilih Hidup Mandiri Tanpa Bantuan Materi
Pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah telah resmi bercerai. Keduanya juga sepakat untuk tidak mengajukan banding atas putusan majelis hakim.