Sejarah Hari Hansip Nasional 19 April

Hansip atau Pertahanan Sipil yang terkenal dengan seragam hijaunya ini ternyata memiliki hari spesialnya sendiri.
Ilustrasi Hansip. (Foto:

TAGAR.id, Jakarta - Mungkin masih banyak yang belum tahu jika tanggal 19 April 2022 ini, merupakan Hari Hansip Nasional.

Hansip, atau yang sekarang biasa disebut dengan Linmas adalah penjaga keamanan yang bertugas di suatu wilayah, biasanya di permukiman warga.

Hansip atau Pertahanan Sipil yang terkenal dengan seragam hijaunya ini ternyata memiliki hari spesialnya sendiri, yaitu Hari Hansip Nasional yang jatuh setiap tanggal 19 April.

Namun, tahukan kalian bagaimana Hansip pertama kali terbentuk?

 Hansip dibentuk berdasarkan Keppres No. 128 Tahun 1962 tentang Perencanaan, Penyelenggaraan, Koordinasi, dan Pengawasan Pertahanan Sipil (Hansip) dan Perlawanan Rakyat (Wanra).

Selain diatur di Keppres tersebut, Hansip juga diatur dalam Keputusan Wakil Menteri Pertama Urusan Pertahanan/Keamanan Nomor MI/A/72/62 tanggal 19 April 1962 tentang Peraturan Peraturan Pertahanan Sipil.

Sejak itulah, 19 April ditetapkan sebagai Hari Hansip Nasional.

Hansip dibentuk sebagai wujud keikutsertaan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

Tugas Hansip yakni membantu dalam keamanan lingkungan, seperti membina ketertiban dan sosial masyarakat.

Pada tahun 2002, Hansip atau Pertahanan Sipil telah diubah namanya menjadi Linmas atau Perlindungan Masyarakat.

Demikian sejarah terbentuknya Hansip serta Hari Hansip Nasional yang diperingati setiap tanggal 19 April. []


 Baca Juga



Berita terkait
Sejarah Tradisi Mudik Lebaran, Ternyata Sudah Ada Sejak Zaman Kerajaan Majapahit
Kita seringkali mendengar kata mudik, sebenarnya bagaimana asal usul mudik yang menjadi tradisi menjelang lebaran?
Sejarah dan Fakta Tentang Tunjungan Plaza, Mal di Surabaya yang Terbakar 13 April 2022
Nama Tunjungan Plaza memang sudah terkenal sebelum peristiwa kebakaran ini. Jadi, tak ada salahnya menyimak sejarah Mal yang ada di Surabaya ini.
Sejarah Kota Depok yang Pernah jadi Negara dan Memiliki Presiden
Tak banyak yang tahu, dulu Depok pernah menjadi sebuah negara tersendiri yang dipimpin oleh presiden sebagai kepala negara sekaligus pemerintahan!
0
Aung San Suu Kyi Dipindahkan ke Penjara di Naypyitaw
Kasus pengadilan Suu Kyi yang sedang berlangsung akan dilakukan di sebuah fasilitas baru yang dibangun di kompleks penjara