TAGAR.id, Jakarta - Mungkin masih banyak yang belum tahu jika tanggal 19 April 2022 ini, merupakan Hari Hansip Nasional.
Hansip, atau yang sekarang biasa disebut dengan Linmas adalah penjaga keamanan yang bertugas di suatu wilayah, biasanya di permukiman warga.
Hansip atau Pertahanan Sipil yang terkenal dengan seragam hijaunya ini ternyata memiliki hari spesialnya sendiri, yaitu Hari Hansip Nasional yang jatuh setiap tanggal 19 April.
Namun, tahukan kalian bagaimana Hansip pertama kali terbentuk?
Hansip dibentuk berdasarkan Keppres No. 128 Tahun 1962 tentang Perencanaan, Penyelenggaraan, Koordinasi, dan Pengawasan Pertahanan Sipil (Hansip) dan Perlawanan Rakyat (Wanra).
Selain diatur di Keppres tersebut, Hansip juga diatur dalam Keputusan Wakil Menteri Pertama Urusan Pertahanan/Keamanan Nomor MI/A/72/62 tanggal 19 April 1962 tentang Peraturan Peraturan Pertahanan Sipil.
Sejak itulah, 19 April ditetapkan sebagai Hari Hansip Nasional.
Hansip dibentuk sebagai wujud keikutsertaan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Tugas Hansip yakni membantu dalam keamanan lingkungan, seperti membina ketertiban dan sosial masyarakat.
Pada tahun 2002, Hansip atau Pertahanan Sipil telah diubah namanya menjadi Linmas atau Perlindungan Masyarakat.
Demikian sejarah terbentuknya Hansip serta Hari Hansip Nasional yang diperingati setiap tanggal 19 April. []
Baca Juga
- Sejarah di Balik Hari Donor Darah Sedunia pada 14 Juni
- Mengenang Kembali Sejarah Hari Lahir Pancasila
- Ketahui 4 Macam Doa Umat Kristen Sehari-hari
- 2 Doa Umat Protestan Sebelum Makan