TAGAR.id, Auckland, Selandia Baru – Selandia Baru mengatakan pada Senin, 11 April 2022, akan mengirim sebuah pesawat C-130 Hercules dan 58 personel ke Eropa untuk lebih jauh mendukung Ukraina melawan invasi Rusia.
Tim akan melakukan penerbangan ke seluruh Eropa untuk mengangkut peralatan dan pasokan ke pusat-pusat distribusi, tetapi tidak akan memasuki Ukraina, kata Menteri Pertahanan Peeni Henare dalam sebuah pernyataan.
Pemerintah Selandia Baru juga mengatakan akan menyumbangkan 9 juta dolar AS (13,1 juta dolar Selandia Baru) tambahan untuk dukungan militer, hukum dan hak asasi manusia (HAM).

Perdana Menteri (PM) Selandia Baru, Jacinda Ardern, mengatakan dukungan Selandia Baru itu diberikan untuk membantu Ukraina mengusir invasi Rusia karena perdamaian di kawasan Eropa sangat penting bagi stabilitas global.
Arden mengatakan: “Kebutuhan Ukraina tetap besar, mendesak dan berubah dengan cepat. Tanggapan global terhadap pelanggaran hukum internasional yang kejam ini tidak akan berhenti sampai Rusia berhenti. Dan dengan demikian, negara-negara di seluruh dunia telah menjanjikan jumlah dukungan militer yang belum pernah terjadi sebelumnya, terutama dengan munculnya bukti-bukti kejahatan perang dan jumlah korban tewas warga sipil yang terus meningkat.”
“Serangan terang-terangan terhadap kedaulatan suatu negara merupakan ancaman bagi kita semua dan itulah mengapa kita juga memiliki peran yang signifikan,” tambah Ardern.
Rusia menyebut aksinya di Ukraina sebagai “operasi khusus.” (lt/ab)/voaindonesia.com. []
Selandia Baru Bergegas Loloskan UU Baru Sanksi kepada Rusia
Selandia Baru dan Korea Selatan Umumkan Sanksi Baru Terhadap Rusia
Selandia Baru Akan Menggabungkan TV dan Radio Publik
Selandia Baru Tinggalkan Strategi Pemberantasan Covid-19