Jakarta - AS Roma segera menggaet pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini. Namun bila pindah ke Roma, Gasperini disebut-sebut menghadapi dilema kepentingan apakah mempertahankan Atalanta di empat besar klasemen Serie A Italia atau memberi kesempatan kepada Roma mengambil alih posisi mereka.
Saat ini, Roma masih ditangani pelatih sementara Claudi Ranieri yang menggantikan Eusebio Di Francesco. Persoalannya Ranieri tidak dipermanenkan sehingga dia hanya melatih Roma sampai kompetisi selesai.
Roma sendiri mencari pelatih baru. Tim ibu kota ini sesungguhnya nyaris menggaet mantan manajer Chelsea Antonio Conte. Namun Conte lebih tertarik menangani Inter Milan. Gagal mendapatkan eks pelatih Juventus ini, Roma melirik Gasperini.
Menurut keterangan dari Radio Radio, Roma tidak menemui hambatan berarti saat melakukan negosiasi dengan Gasperini. Roma bakal memberikan kontrak selama tiga tahun sampai 2022 dengan gaji 2,5 juta euro atau Rp 40, 3 miliar setiap tahun, belum termasuk bonus. Tawaran tersebut tampaknya diterima pelatih berusia 61 ini.
Gasperini mulai mencuat setelah sukses menangani Atalanta. Di tahun ketiganya di Atalanta, dia mengantarkan klub ke papan atas Serie A Italia. Atalanta juga lolos ke final Coppa Italia. Sayangnya di final, Atalanta kalah 0-2 dari Lazio.
Hanya bila Gasperini menerima tawaran tersebut, dia akan dihadapkan dua kepentingan yang berbeda. Ini terkait dengan posisi Atalanta dan Roma yang saling kejar di dua laga terakhir di kompetisi Serie A.
Saat ini, Atalanta yang menduduki peringkat empat memiliki poin 65. Mereka hanya unggul tiga poin dari Roma yang berada di posisi enam.
Mungkinkan Gasperini tak lagi ngotot di Atalanta demi mengantarkan Roma ke empat besar sebagai syarat mendapatkan tiket ke Liga Champions? Situasi kian rumit karena masih ada AC Milan yang menduduki peringkat lima dengan poin 62 juta. []
Baca juga:
- Atalanta Sebut Skandal Sepak bola di Coppa Italia
- Peluang AS Roma ke Liga Champions Kian Berat
- Roma Sulit ke Liga Champions, Ini Jawaban Ranieri
- Gagal Kalahkan Genoa, Roma Ditinggalkan Atalanta
- Ditahan Udinese, Inter Diancam Atalanta dan Roma