Semen Padang FC Siap Hadapi Kompetisi Liga 2

Semen Padang FC mematangkan persiapan tim menghadapi kompetisi Liga 2 2020. Tim mempertahankan tidak kurang 80 persen pemainnya.
Semen Padang menyatakan kesiapannya menghadapi Liga 2 2020. Tampak pelatih Eduardo Almeida memberi penjelasan terkait kesiapan Semen Padang. (Foto: Tagar/Muhammad Aidil)

Padang - Semen Padang FC mematangkan persiapan tim menghadapi kompetisi Liga 2 2020. Meski kehilangan sebagian pemain pilar, Semen Padang masih mempertahankan tidak kurang 80 persen pemainnya.  

Semen Padang mempertahankan pelatih Eduardo Almeida. Dirinya menjadi salah satu pelatih asing yang menangani tim kasta kedua. 

Dalam latihan yang mulai digelar sejak Senin 10 Februari 2020 diikuti sebagian besar pemain lama. Tercatat Vendri Mofu, Rudi, Ahmad Iqbal Bachtiar dan M Fahri yang ikut berlatih. 

Dengan mempertahankan pemain yang musim lalu bermain di Liga 1, maka 80 persen kerangka tim sudah terbentuk. Kami mempertahankan pemain yang memiliki statistik bagus

Tak ketinggalan tampak wajah baru seperti Billy Keraf yang musim lalu bermain untuk Persib Bandung. Selain itu ada Duo Ohorella, Ricky Akbar Ohorella dan Amin Rais Ohorella ikut bergabung ke dalam latihan tersebut.

CEO Semen Padang FC, Hasfi Rafiq mengatakan, persiapan tim sejauh ini sudah 80 persen. Namun demikian, pihaknya tidak menutup untuk mendatangkan sejumlah pemain baru.

"Dengan mempertahankan pemain yang musim lalu bermain di Liga 1, maka 80 persen kerangka tim sudah terbentuk. Kami mempertahankan pemain yang memiliki statistik bagus. Mereka langsung diberikan kontrak," kata Hasfi.

Hasfi menyebut, pemain baru yang sudah hampir pasti bergabung salah satunya adalah Muhammad Nur Iskandar. Dia sesungguhnya bukan wajah baru bagi Semen Padang FC karena pernah bermain di klub tersebut beberapa tahun lalu.

"Nur Iskandar sudah datang dan bergabung dengan tim," tuturnya.

Untuk melihat kesiapan pemain dan pakem permainan, Semen Padang FC dijadwalkan beruji coba melawan Rajawali Padang. Laga rencananya digelar di Lapangan Mess Semen Padang FC, Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sabtu 15 Februari 2020.

Semen Padang hanya bertahan satu musim di Liga 1 2019. Sebelumnya tim terdegradasi musim 2017 sehingga terpaksa berkompetisi di Liga 2

Mereka hanya satu musim bermain di kasta kedua setelah menjadi runner up musim 2018. Namun saat kembali bermain di kasta tertinggi, Semen Padang lebih banyak berkutat di zona degradasi. Mereka akhirnya harus kembali ke Liga 2 bersama Kalteng Putra dan Perseru Badak Lampung FC. []

Berita terkait
Tinggalkan Semen Padang, Manda Cingi Pulang Kampung
Gelandang Semen Padang FC, Manda Cingi memutuskan meninggalkan klub. Dia memilih bergabung dengan Badak Lampung FC.
Semen Padang FC Pertahankan Pelatih Asing di Liga 2
Semen Padang FC mempertahankan pelatih asal Portugal Eduardo Almeida untuk menangani tim menghadapi kompetisi Liga 2 musim 2020.
Kiper Semen Padang FC Menyeberang ke Persib Bandung
Kiper Teja Paku Alam menjadi pemain terakhir yang meninggalkan Semen Padang untuk bergabung dengan Persib Bandung.
0
Elon Musk Sebut Pabrik Mobil Baru Tesla Rugi Miliaran Dolar
Pabrik mobil baru Tesla di Texas dan Berlin alami "kerugian miliaran dolar" di saat dua pabrik kesulitan untuk meningkatkan jumlah produksi