Jakarta - Penulis drama “The Uncanny Counter” yang diproduksi oleh stasiun OCN, resmi hengkang dari drama tersebut, sebab berseteru mengenai alur cerita untuk episode selanjutnya.
“Karena perbedaan pendapat tentang episode selanjutnya, penulis Yeo Ji Na mengundurkan diri dari acara tersebut sebagai hasil dari kesepakatan bersama." ucap perwakilan OCN dikutip dari Soompi pada Minggu, 17 Januari 2021.

Perwakilan OCN menjelaskan lebih lanjut bahwa Yeo Jin Na, menulis naskah untuk episode 12 yang sudah tayang sejak minggu lalu. Dalam penayangan episode terakhir yang ia tulis mendapatkan rating hingga 10,58 persen. Rating tersebut merupakan yang tertinggi yang diraih dalam sejarah perjalanan OCN.
Karena perbedaan pendapat tentang episode selanjutnya, penulis Yeo Ji Na mengundurkan diri dari acara tersebut sebagai hasil dari kesepakatan bersama.
Sementara untuk episode 13 yang tayang Sabtu,16 Januari 2021, naskahnya ditulis langsung oleh sutradara Yoo Sun Dong.
"Penulis Yeo Ji Na menulis naskah melalui Episode 12, dan sutradara Yoo Sun Dong menulis naskah untuk Episode 13." Jelas perwakilan OCN.
Drama “The Uncanny Counter” yang diadaptasi dari webtoon “Wonderful Rumours” ini, rencananya akan merekrut penulis baru untuk menggantikan Yeo Ji Na, dalam penulisan 2 episode terakhir drama ini.
- Baca juga : Serial Drama Korea Terbaru Wish You Tayang di Netflix
- Baca juga : Joe Taslim Perankan Sub Zero di Film Mortal Kombat
Drama The Uncanny Counter, diperankan oleh Jo Byeong Gyu (So Mun) dan Kim Sejeong (Da Ha-na) sebagai pemburu iblis yang memiliki kekuatan super. Berdasarkan jadwal, penayangan episode terakhir (episode 16) drama Korea ini akan berlangsung pada Minggu, 24 Januari 2021. []
(Handini Nuramelia)